PEMETAAN SENTIMEN MASYARAKAT TERHADAP PILPRES 2024 DENGAN ALGORITMA SELF-ORGANIZING MAP

Authors

  • Dwi Purbo Yuwono Universitas Islam Negri Maulana Malik Ibrahim
  • Irwan Budi Santoso Universitas Islam Negri Maulana Malik Ibrahim
  • Ririen Kusumawati Universitas Islam Negri Maulana Malik Ibrahim

DOI:

https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i3.28830

Keywords:

Pemilu,Twitter, TF-IDF, SOM.

Abstract

Pemilihan Umum (PEMILU) adalah salah satu cara untuk memilih presiden, kepala daerah, dan anggota parlemen yang berlangsung setiap lima tahun sekali. Dalam memasuki tahun- tahun politik saat ini akan banyak bertebaran informasi dan komentar dari masyarakat terhadap pelaksanaan pemilu, komentar atau pendapat yang disampaikan akan sangat beragam dimulai dari dukungan terhadap pelaksanaan pemilu, penggiringan opini publik, ujaran kebencian dan komentar-komentar lainnya. Kemajuan teknologi saat ini mengakibatkan penyampaian pendapat dapat dengan mudah dipublikasikan melalui media sosial, salah satunya adalah melalui media twitter, twitter menjadi salah satu media sosial yang paling sering digunakan masyarakat dalam mengemukakan pendapatnya karena dianggap bebas. Oleh karena itu, pada penelitian ini diusulakan pemataan sentimen atau opini masyarakat tentang Pilpres melalui X-Twitter, baik itu positif, negatif, atau netral dengan menggunakan Term Frequency-Inverse Document Frequency (TF-IDF) dan metode Self-Organizing Maps (SOM). Dari hasil penelitian didapatkan bahwa Algoritme TF-IDF dan Self-Organizing Maps (SOM) dengan sentimen cuitan pengguna Twitter dengan Hasil pengujian masing-masing model dengan menggunakan confusionmatrix didapatkan rata-rata accuracy sebesar 81%, precision 80,3%, recall 81%, dan f-measure 80%.

References

Buntoro, Ghulam Asrofi. 2017. “Analisis Sentimen Calon Gubernur DKI Jakarta 2017 Di Twitter.” INTEGER: Journal of Information Technology 2(1).

Dewi, Anggi Riantika, Sri Diana, Moch Alvi Fakhrezi, Nana Awang, Helmi Ma’arif, dan Dedi Dwi Saputra. 2023. “Sentimen Analisis Terhadap Puan Maharani Sebagai Kandidat Calon Presiden 2024 Berdasarkan Opini Twitter Menggunakan Metode Naive Bayes Dan Adaboost.” JSiI (Jurnal Sistem Informasi) 10(1):75–80.

Manullang, Oktaviami, dan Cahyo Prianto. 2023. “Analisis Sentimen dalam Memprediksi Hasil Pemilu Presiden dan Wakil Presiden: Systematic Literature Review.” Jurnal Informatika dan Teknologi Komputer (J-ICOM) 4(2):104–13.

Poole, Jeanne E., Tristram D. Bahnson, Kristi H. Monahan, George Johnson, Hoss Rostami, Adam P. Silverstein, Hussein R. Al-Khalidi, Yves Rosenberg, Daniel B. Mark, dan Kerry L. Lee. 2020. “Recurrence of atrial fibrillation after catheter ablation or antiarrhythmic drug therapy in the CABANA trial.” Journal of the American College of Cardiology 75(25):3105–18.

Rahmah, Devi Amelia. 2022. “Analisis klaster berdasarkan indikator kesejahteraan rakyat menggunakan metode Self Organizing Maps (SOM).”

Downloads

Published

2024-06-15

How to Cite

Yuwono, D. P. ., Santoso , I. B. ., & Kusumawati, R. (2024). PEMETAAN SENTIMEN MASYARAKAT TERHADAP PILPRES 2024 DENGAN ALGORITMA SELF-ORGANIZING MAP. Jurnal Review Pendidikan Dan Pengajaran (JRPP), 7(3), 7518–7523. https://doi.org/10.31004/jrpp.v7i3.28830