Pengembangan Video Pembelajaran Matematika Berbasis Open Ended Materi Pecahan Senilai Untuk Kelas IV Di SD No. 1 Mengwi

Authors

  • Komang Sistadewi Universitas Pendidikan Ganesha
  • Gusti Ngurah Sastra Agustika Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4498

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh terbatasnya media pembelajaran yang dapat meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan partisipasi aktif siswa khususnya pada muatan matematika. Penelitian ini mengembangkan video pembelajaran yang menerapkan model open ended. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rancang bangun dan kelayakan video pembelajaran berbasis open ended. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE. Subjek uji coba penelitian ini adalah 1 ahli isi pembelajaran, 1 ahli desain pembelajaran, 1 ahli media pembelajaran, 12 orang siswa kelas IV. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dengan teknik analisis data deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini adalah (1) rancang bangun video pembelajaran melalui lima tahapan yaitu tahap analisis, perancangan, pengembangan, implementasi, evaluasi. (2) Kelayakan video pembelajaran dinyatakan sangat baik dilihat dari hasil review ahli isi pembelajaran memperoleh presentase 90%, review ahli desain pembelajaran memperoleh presentase 93,18%, review ahli media pembelajaran memperoleh presentase 96,15%, hasil uji coba perorangan memperoleh presentase skor 93,94%, hasil uji coba kelompok kecil memperoleh presentase 90,42%. Jadi dapat disimpulkan bahwa media video pembelajaran matematika berbasis open ended memperoleh kualifikasi sangat baik sehingga sangat layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran. Kata Kunci: Pengembangan, Video, Matematika, Open Ended

Downloads

Published

2022-06-03

How to Cite

Sistadewi, K. ., & Sastra Agustika, G. N. . (2022). Pengembangan Video Pembelajaran Matematika Berbasis Open Ended Materi Pecahan Senilai Untuk Kelas IV Di SD No. 1 Mengwi . Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(3), 769–777. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4498