Perubahan Budaya Organisasi Pendidikan dalam Pembentukan Karakter Siswa di Sekolah Dasar Islam Terpadu
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i1.3556Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan budaya organisasi pendidikan dalam pembentukan karakter siswa di Sekolah Dasar Islam Terpadu Cordova Samarinda, keberhasilan budaya organisasi sekolah untuk membentuk karakter siswa serta faktor pendukung dan penghambat pelaksanaan budaya sekolah. Pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif digunakan untuk mendeskripsikan data yang diperoleh melalui wawancara dengan empat informan, ditambah dengan data pendukung yang diperoleh dalam observasi dan dokumentasi. yang digunakan sebagai data pendukung dalam menganalisis karakter siswa. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat beberapa kegiatan pembiasaan sebagai suatu perubahan budaya organisasi yang diterapkan di sekolah tersebut, diantaranya budaya religius, disiplin, dan gemar membaca yang berperan penting dalam pembentukan karakter siswa. Faktor-faktor pendukung penerapan budaya organisasi sekolah adalah kebersamaan dan kekeluargaan antar warga sekolah serta keikutsertaan stakeholders dalam penerapan budaya sekolah. Sedangkan faktor-faktor penghambat yang dihadapi guru dan kepala sekolah dalam menerapkan budaya sekolah untuk pembentukan karakter siswa adalah perbedaan karakter siswa dan faktor lingkungan dan keluarga yang melatarbelakangi karakter siswa.Downloads
Published
2022-02-01
How to Cite
Nur Fitriani, & Akhmad Muadin. (2022). Perubahan Budaya Organisasi Pendidikan dalam Pembentukan Karakter Siswa di Sekolah Dasar Islam Terpadu. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(1), 234–242. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i1.3556
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Nur Fitriania, Akhmad Muadin
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).