Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Scramble Didukung Media Kartu UPS (UNO IPS) Terhadap Minat dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Keberagaman Budaya Bangsaku Siswa Kelas IV SDN Karangturi 1

Authors

  • Titah Meytika Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Ilmawati Fahmi Imron Universitas Nusantara PGRI Kediri
  • Muhamad Basori Universitas Nusantara PGRI Kediri

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i1.3489

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil observasi yang dilakukan di SDN Karangturi 1 bahwa pembelajaran IPS di SD kurang diminati oleh siswa karena cara mengajar guru yang masih monoton dan dalam pengajaran tidak melibatkan siswa sehingga berakibat siswa malas dan bosan mengikuti proses pembelajaran. Hal tersebut nampak dari minat belajar siswa yang rendah, yang pada akhirnya berpengaruh terhadap hasil belajarnya. Oleh karena itu dibutuhkan solusi penerapan model pembelajaran scramble yang didukung dengan penggunaan media kartu uno IPS. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh penerapan model pembelajaran yang didukung media terhadap minat dan hasil belajar. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitaif dan menggunakan metode eksperimen semu. Subjek pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV yang berjumlah 25. Teknik pengambilan sampel adalah Sampling Jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen berupa soal tes pilihan ganda, lembar observasi siswa, dan angket. Diperoleh data pada kelas eskperimen 3,307 yang artinya siswa berminat dan memperoleh hasil belajar dengan nilai sig. 0,012. Sementara pada kelas kontrol terdapat nilai sebesar 2,16 yang artinya siswa juga berminat dan memperoleh hasil belajar dengan nilai sig. 0,001.

Downloads

Published

2022-01-25

How to Cite

Titah Meytika, Ilmawati Fahmi Imron, & Muhamad Basori. (2022). Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Scramble Didukung Media Kartu UPS (UNO IPS) Terhadap Minat dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Keberagaman Budaya Bangsaku Siswa Kelas IV SDN Karangturi 1. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(1), 165–169. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i1.3489