Membaca Permulaan Dengan Menggunakan Cerita Fabel di Desa Jayamukti

Authors

  • Anisa Nopelia Santi Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Bunga Kharisma Munajat Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Nurul Habibah Patmawati Yusuf Universitas Buana Perjuangan Karawang
  • Wati Wati Universitas Buana Perjuangan Karawang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i1.11041

Abstract

Desa jayamukti merupakan salah satu desa yang terdapat di Kecamatan Banyusari Kabupaten Karawang, yaitu kurang lebih 39 km. Kegiatan membaca telah dilakukan saat jenjang sekolah taman kanak-kanak lalu di sempurnakan ketika berada di sekolah dasar. Kegiatan membaca menjadi kunci utama untuk membantu kita dalam proses belajar. Membaca yang diterapkan oleh guru pada tingkat sekolah dasar yaitu membaca permulaan. Siswa harus mengeja abjad, suku kata, kata dan kalimat. Dari wawancara yang dilakukan diperoleh beberapa anak di Desa Jayamukti yang belum sempurna secara pelafalan abjad dikarena keterbiasaan komunikasi dengan bahasa daerah. Untuk meningkatkan hal tersebut peneliti menggunakan media cerita fabel. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan melakukan wawancara terhadap guru dan membagikan tes membaca permulaan. Tujuan metode penelitian ini untuk meninjau kemampuan siswa terkait membaca. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa anak-anak di Desa jayamukti dapat membaca huruf, suku kata dan kata dengan baik dalam tes yang dilaksanakan. Dari penelitian ini menunjukan bahwa menggunakan media cerita fabel berhasil meningkatkan kemampuan membaca permulaan di Desa Jayamukti

Downloads

Published

2023-01-04

How to Cite

Santi, A. N. ., Munajat, B. K. ., Yusuf, N. H. P. ., & Wati, W. (2023). Membaca Permulaan Dengan Menggunakan Cerita Fabel di Desa Jayamukti. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 5(1), 802–808. https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i1.11041