Keberhasilan Aktualisasi Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS BPSDM Provinsi Papua Melalui Peran Coaching dan Mentor
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.10320Abstract
Pegawai Negeri Sipil (PNS) sebagai unsur sumber daya pemerintahan memiliki peran penting dalam keberlangsungan pemerintahan serta berbagai hal yang berkaitan dengan publik seperti kebijakan publik maupun pelayanan publik. PNS harus memiliki standar kompetensi tinggi agar penyelenggaraan negara dapat dilaksanakan dengan baik. Oleh karena itu upaya peningkatan kompetensi PNS terus dilakukan. Salah satu upaya tersebut melalui pengadaan latihan dasar (Latsar) yang wajib diikuti oleh seluruh CPNS. Selama pelaksanaan pelatihan dasar, seluruh CPNS akan didampingi oleh mentor dan coach. Mentor dan coach memiliki peran besar pada keberhasilan aktualisasi peserta latsar. Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran terkait peran mentor dan coach pada keberhasilan aktualisasi peserta latsar. Metode yang digunakan adalah kualitatif deskriptif. Data yang digunakan berupa data primer yang diperoleh dari kuisioner dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan antara mentor dan coach namun keduanya harus berjalan beriringan dan selaras. Masing-masing memiliki peran dan fungsi pada pencapaian aktualisasi peserta latsar. Kemampuan dan kompetensi yang dimiliki oleh mentor dan coach berperan dalam keberhasilan aktualisasi pelataihan dasar. Hal ini dibuktikan dengan adanya 3 dari 5 lulusan pelatihan dasar yang memiliki predikat sangat memuaskan merupakan peserta yang memiliki mentor dan coach yang sama.Downloads
Published
2022-09-30
How to Cite
Watungadha, F. E. . (2022). Keberhasilan Aktualisasi Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS BPSDM Provinsi Papua Melalui Peran Coaching dan Mentor. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(5), 8560–8567. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.10320
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Financia Emilia Watungadha

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).





.png)









