HUBUNGAN STADIUM KANKER PAYUDARA DENGAN INSOMNIA PADA PENDERITA KANKER PAYUDARA YANG SEDANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RSUD Dr. H. ABDUL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG

Authors

  • Senklin Andini Universitas malahayati
  • Andi Siswandi Program Studi Kedokteran,,Universitas Malahayati
  • Anggunan Anggunan Program Studi Kedokteran Universitas Malahayati
  • Octa Reni Setiawati Program Studi Kedokteran Universitas Malahayati

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v3i1.4034

Keywords:

STADIUM KANKER, INSOMNIA

Abstract

Gangguan tidur sering dialami oleh pasien kanker payudara hal ini karena pasien yang mendapatkan perawatan kanker payudara dan dilakukan kemoterapi memang lebih rentan untuk mengalami kelelahan sehingga memerlukan waktu tidur yang lebih panjang, namun sebagian besar pasien kanker justru merasakan hal yang sebaliknya, yakni tidak bisa tidur nyenyak. Untuk mengetahui hubungan stadium kanker payudara dengan insomnia pada penderita kanker payudara yang sedang menjalani kemoterapi di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung tahun 2021. Jenis penelitian ini adalah metode deskriptif analitik dengan studi cross-sectional. Sampel pada penelitian ini adalah penderita kanker payudara yang sedang menjalani kemoterapi di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung tahun 2021 sebanyak 68 orang.Sebagian besar responden mengalami insomnia sedang sebanyak 45.6%, sebagian responden berada pada stadium 3 kanker payudara sebanyak 45.6%. Terdapat hubungan yang signifikan antara stadium kanker payudara dengan insomnia (p-value=0,000) dan juga menampilkan nilai korelasi sebesar 0.650.   Kata Kunci     : Stadium Kanker Payudara, Insomnia, Kemoterapi

Downloads

Published

2022-03-31

How to Cite

Andini, S., Siswandi, A., Anggunan, A., & Reni Setiawati, O. . (2022). HUBUNGAN STADIUM KANKER PAYUDARA DENGAN INSOMNIA PADA PENDERITA KANKER PAYUDARA YANG SEDANG MENJALANI KEMOTERAPI DI RSUD Dr. H. ABDUL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG. Jurnal Kesehatan Tambusai, 3(1), 271–279. https://doi.org/10.31004/jkt.v3i1.4034

Issue

Section

Articles