SEHAT : Jurnal Kesehatan Terpadu
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt
<div class="description"> <p><strong>e-ISSN (2985-4687 )</strong><br /><strong>p-ISSN (2777- XXXX)</strong></p> <p>SEHAT : JURNAL KESEHATAN TERPADU Adalah jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian kesehatan yang terintegrasi dengan bidang kesehatan Jurnal ini berguna bagi tenaga kesehatan di dinas kesehatan, puskesmas, rumah sakit, mahasiswa kesehatan, tenaga pengajar bidang kesehatan lainnya pada umumnya. SEHAT : JURNAL KESEHATAN TERPADU naskah dalam bentuk hasil penelitian baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Naskah yang diterima adalah naskah yang belum pernah dipublikasikan sebelumnya. Kami berharap artikel-artikel pada edisi ini bermanfaat bagi dunia ilmu kesehatan.</p> <p><a title="Garba Rujukan Digital Ristekdikti" href="https://garuda.kemdikbud.go.id/journal/view/29127" target="_blank" rel="noopener"><img src="https://obsesi.or.id/public/site/images/fauziddin/Bingkai_Garuda.jpg" alt="" width="165" /></a><a title="Google Scholar ID" href="https://scholar.google.com/citations?hl=en&user=122GtaEAAAAJ&view_op=list_works&gmla=AJsN-F6xGpEktPwfU1kPfXGFF9NybOyYZOd-KUUj5QJb6lAlTcmhKZHlhNex2e6yE_FZIqDyTJZy2iuJcapKUoaT9CJsQJfYaB54g8bu3y9ehf5ZH9XfcS0" target="_blank" rel="noopener"><img src="https://obsesi.or.id/public/site/images/fauziddin/bingkai_Google_Scholar.jpg" alt="" width="165" /></a></p> </div>en-USSEHAT : Jurnal Kesehatan Terpadu<p>Authors who publish with this journal agree to the following terms:</p> <ul> <li>Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.</li> <li>Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.</li> <li>Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).</li> </ul>PERBANDINGAN SENSITIVITAS DAN SPESIFISITAS INDEKS MENTZER PADA ANEMIA DEFISIENSI BESI DAN TALASEMIA DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2021 – 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18184
<p>Anemia Defisiensi Besi (ADB) adalah anemia yang timbul akibat berkurangnya penyediaan besi untuk eritropoesis sedangkan talasemia merupakan anemia hemolitik herediter yang disebabkan oleh defek genetik pada pembentukan rantai globin. Indeks Mentzer merupakan salah satu formula indeks diskriminasi sebagai uji tapis trait talasemia untuk membedakannya dengan ADB. Kedua jenis anemia ini memiliki gejala yang kurang lebih serupa dan pada pemeriksaan darah lengkap menunjukkan gambaran anemia mikrositik hipokromik, sehingga perlu pengujian khusus untuk membedakan kedua kondisi tersebut dengan biaya yang tidak mahal yaitu dengan menggunakan teknik skrining berupa indeks perhitungan yang adekuat melalui Indeks Mentzer. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan sensitivitas dan spesifisitas anemia defisiensi besi dan talasemia dengan menggunakan Indeks Mentzer. Penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan pendekatan <em>cross sectional</em> menggunakan <em>total sampling</em> dan analisis bivariat menggunakan <em>independent sample t-test</em> dengan program <em>SPSS 26</em>. Hasil analisis didapatkan rerata Indeks Mentzer pada ADB sebesar 16,5 dengan nilai Indeks Mentzer tertinggi adalah 22,4 dan terendah adalah 11,4. Rerata Indeks Mentzer pada Talasemia sebesar 22,0 dengan nilai Indeks Mentzer tertinggi adalah 94,3 dan terendah adalah 10,7. Indeks Mentzer ?13 (<em>suggestif</em>) untuk menentukan adanya anemia defisiensi besi diperoleh nilai sensitivitas 80%, spesitifitas 20%, dengan Indeks Mentzer ?13 (<em>suggestif)</em> untuk menentukan adanya <em>trait</em> talassemia diperoleh nilai sensitivitas 21,4%, spesitifitas 78,6%. Tidak terdapat perbedaan signifikan nilai Indeks Mentzer antara kelompok ADB dan talasemia. Nilai sensitifitas dan sepesifisitas Indeks Mentzer yang tinggi diharapkan dapat dimanfaatkan secara optimal dalam skrining diagnosis ADB dan talasemia.</p>Hidayat HidayatTusy Triwahyuni TriwahyuniMala KurniatiChintia Florentina
Copyright (c) 2023 Hidayat Hidayat, Tusy Triwahyuni Triwahyuni, Mala Kurniati, Chintia Florentina
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-272023-08-272318118810.31004/sjkt.v2i3.18184HUBUNGAN KEBIASAAN MINUM KOPI DENGAN KEJADIAN STROKE DI RSUD BANGKINANG TAHUN 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/20538
<p> </p> <h1>Stroke adalah kondisi yang terjadi ketika sebagian sel-sel otak mengalami kematian akibat gangguan aliran darah karena sumbatan atau pecahnya pembuluh darah di otak. Aliran darah yang terhenti membuat suplai oksigen dan zat makanan ke otak juga terhenti, sehingga sebagian otak tidak dapat berfungsi sebagaimana mestinya. Tujuan penelitian untuk mengetahui hubungan kebiasaan minum kopi dengan kejadian <em>stroke</em> di RSUD Bangkinang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan rancangan <em>cross sectional. </em>Penelitian ini dilakukan dengan datang kerumah-rumah pasien yang berobat di poli syaraf RSUD Bangkinang. Waktu penelitian di lakukan pada tanggal 19-25 September 2022. Populasi dalam penelitian adalah seluruh pasien yang berobat di poli syaraf RSUD Bangkinang pada bulan Agustus sebanyak 282, jumlah sampel dalam penelitian 74 responden. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan kuesioner. Teknik sampling yang digunakan adalah <em>simple random sampling </em>Berdasarkan hasil analisis hasil uji statistic <em>Chi-square </em>diperoleh nilai p <em>value </em>= 0,002 < 0,05 maka dapat disimpulkan ada hubungan kebiasaan minum kopi dengan kejadian<em> stroke</em> di RSUD Bangkinang. Nilai OR dalam penelitian ini 5,425 yang artinya responden dengan kebiasaan minum kopi memiliki risiko 5 kali untuk terjadinya <em>stroke</em>. Rekomendasi bagi peneliti selanjutnya agar dapat menambah jumlah populasi yang lebih besar dan dapat fokus kepada penyakit spesifik yang disebabkan oleh kopi.</h1>Sovia HamdariApriza AprizaNislawati Nislawati
Copyright (c) 2023 Sovia Hamdari, Apriza Apriza, Nislawati Nislawati
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-302023-08-302310.31004/sjkt.v2i3.20538HUBUNGAN PERILAKU MEROKOK DENGAN SUBJECTIVE WELL-BEING PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN DALAM MENGHADAPI PEMBELAJARAN TATAP MUKA DI BANDAR LAMPUNG
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/19206
<p><em>Subjective well-being </em>sangat penting dimiliki oleh mahasiswa, terutama mahasiswa fakultas kedokteran. Faktor yang mempengaruhi <em>subjective well-being</em> pada mahasiswa fakultas kedokteran adalah kesehatan dan gaya hidup. perilaku merokok merupakan salah satu gaya hidup yang dipercaya dapat menghilangkan stres pada mahasiswa terutama mahasiswa kedokteran. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya, perilaku merokok dapat menurunkan <em>subjective well-being</em>. untuk mengetahui perilaku merokok dengan <em>subjective well-being</em> pada mahasiswa sarjana pendidikan dokter dalam menghadapi pembelajaran tatap muka. Jenis penelitian kuantitatif dengan desain survei analitik dan rancangan <em>cross-sectional. </em>Sampel penelitian berjumlah 139 mahasiswa kedokteran di Bandar Lampung. Alat ukur yang digunakan adalah data demografi mahasiswa dan <em>Positive Affect Negative Affect Schedule (PANAS), Satisfaction With Life Scale (SWLS) dan Health Promoting Lifestyle Profile II (HPLP II)</em>. sebagian besar responden memiliki tingkat perilaku merokok ringan (80,6%) dan <em>subjective well-being</em> (38,8%). Hasil analisis korelasi didapatkan <em>p-value </em>0,000. terdapat korelasi perilaku merokok dengan <em>subjective well-being</em> pada mahasiswa sarjana pendidikan dokter dalam menghadapi pembelajaran tatap muka di Bandar Lampung.</p>Arya Gharnesyah HariadiAsri Mutiara PutriArti Febriyani HutasuhutSri Maria Puji Lestari
Copyright (c) 2023 Arya Gharnesyah Hariadi, Asri Mutiara Putri, Arti Febriyani Hutasuhut, Sri Maria Puji Lestari
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-302023-08-302326727610.31004/sjkt.v2i3.19206GAMBARAN PENGETAHUAN IBU TENTANG MAKANAN PENDAMPING AIR SUSU IBU (MP-ASI) DENGAN PEMBERIAN MP-ASI DINI PADA BAYI DI DESA PULAU GADANG KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/19172
<p>Pengetahuan merupakan hasil tahu setelah seseorang melakukan penginderaan melalui panca indera. Edukasi tentang pemberian MP-ASI yang baik kepada ibu menyusui dengan meninjau dari pengetahuan ibu menyusui tentang pemberian MP-ASI sangat penting dilakukan. Pemberian MP-ASI yang sesuai dan bernilai zat gizi yang baik untuk kecupukan balita sehingga dengan demikian dapat mencegah stunting dapat tercapai. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui hubungan pengetahuan ibu tentang MP-ASI dengan pemberian MP-ASI di desa Pulau Gadang Kec XIII Koto Kampar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional dengan pendekatan <em>cross sectional</em> dimana variabel dependen dan variabel independent di ukur dalam waktu yang bersamaan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Artinya semua populasi dijadikan sampel penelitian. Dengan demikian jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 30 orang. Alat pengumpul data yang digunakan adalah angket. Penelitian ini menggunakan analisa Bivariat. Hasil penelitian menemukan 6 dari 30 ibu menyusui di Desa Pulau Gadang memilih pengetahuan yang kurang tentang MP-ASI dini, 15 dari 30 ibu menyusui di Desa Pulau Gadang memilih pengetahuan yang kurang tentang MP-ASI dini, 9 dari 30 ibu menyusui di Desa Pulau Gadang memilih pengetahuan yang baik tentang MP-ASI dini. Maka rata-rata ibu menyusui di Desa Pulau Gadang memilih pengetahuan yang cukup tentang MP-ASI dini. Penelitian menemukan 20 orang dari 30 orang ibu menyusui di Desa Pulau Gadang memberikan MP-ASI Dini kepada bayinya. Artinya 66,70% bayi di Desa Pulau Gadang sudah diberikan MP-ASI Dini.</p>Rahmi AnnisaNur AfrinisWanda Lasepa
Copyright (c) 2023 Rahmi Annisa, Nur Afrinis, Wanda Lasepa
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-10-062023-10-062327728510.31004/sjkt.v2i3.19172GAMBARAN PENGETAHUAN GIZI IBU HAMIL DI DESA PULAU GADANG KECAMATAN XIII KOTO KAMPAR
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/19119
<p>Pengetahuan yang dimiliki seorang ibu akan mempengaruhi dalam pengambilan keputusan dan juga berpengaruh pada perilakunya. Ibu dengan pengetahuan gizi yang baik kemungkinan akan memberikan gizi yang cukup bagi bayinya. Pada masa kehamilan gizi ibu hamil harus memenuhi kebutuhan gizi untuk dirinya dan untuk pertumbuhan serta perkembangan janin karena gizi janin tergantung pada gizi ibu. Kekurangan gizi saat hamil dapat menyebabkan berbagai risiko komplikasi pada ibu hamil, seperti anemia, pendarahan, berat badan ibu tidak bertambah secara normal, mudah terkena penyakit infeksi, hingga kekurangan energi kronis. Tujuan penelitian ini adalah Mengidentifikasi karakteristik ibu hamil di Desa Pulau Gadang Kecamatan XIII Koto Kampar dan mengidentifikasi pengetahuan ibu hamil tentang gizi selama masa kehamilan di Desa Pulau Gadang Kecamatan XIII Koto Kampar. Berdasarkan penelitian yang berjudul Gambaran Pengetahuan Gizi Ibu Hamil Di Desa Pulau Gadang Kecamatan XIII Koto Kampar didapatkan temuan: Pengetahuan ibu hamil secara umum pada penelitian ini sebagian besar baik. Bila ditinjau berdasarkan topik, hasil penelitian juga menunjukan pengetahuan ibu hamil pada tingkat baik untuk topik: pengertian gizi, fungsi gizi, jenis-jenis gizi maupun dampak Berdasarkan simpulan tersebut, maka disarankan untuk melakukan promosi kesehatan dan memberikan penyuluhan tentang gizi pada ibu-ibu yang pengetahuannya masih kurang. Selain itu disarankan untuk memotivasi ibu hamil agar mengaplikasikan pengetahuan baiknya ke dalam perilaku pemenuhan gizi pada kehamilan.</p>Elsa PitriYusnira YusniraEka Roshifita Rizqi
Copyright (c) 2023 Elsa Pitri, Yusnira Yusnira, Eka Roshifita Rizqi
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-302023-08-302325826610.31004/sjkt.v2i3.19119KORELASI ANTARA RASIO NEUTROFIL LIMFOSIT DENGAN DERAJAT DEFISIT NEUROLOGIS PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18610
<p>Stroke merupakan penyakit tidak menular yang merupakan penyebab kematian nomor dua dan penyebab kecacatan nomor tiga di dunia. Menurut Perhimpunan Ilmuwan Saraf Indonesia (PERDOSSI) stroke adalah manifestasi klinis akut dari gangguan fungsi saraf sebagian atau seluruhnya pada otak, sumsum tulang belakang, dan retina yang berlangsung selama 24 jam, Ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya stroke, salah satu faktor yang menyebabkan terjadinya stroke adalah proses inflamasi. Inflamasi memiliki peran penting dalam patofisiologi ketika terjadinya iskemik otak maupun perdarahan otak dan juga merupakan respons terhadap cedera pada jaringan, rasio neutrophil limfosit dengan derajat defisit neurologis pada pasien stroke iskemik. Berdasarkan dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan di RSUD Provinsi NTB periode April-September tahun 2016 dengan total sampel 52 subjek didapatkan rata rata umur 59,79 tahun yang mempunyai faktor resiko hipertensi (94,25%) dan merokok (65,4%) didapatkan nilai p = 0,023 yang dimana nilai ini menunjukkan bahwa rasio neutrofil limfosit memiliki hubungan yang bermakna, Peneliti menduga bahwa rasio neutrophil limfosit dengan derajat defisit neurologis pada pasien stroke iskemik. Manfaat penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik pasien stroke, distribusi frekuensi RNL, dan distribusi frekuensi derajat deficit neurologis khususnya di RS Pertamina Bintang Amin Bandar lampung. Selain itu pada penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk menambah referensi sebagai bahan penelitian lanjutan yang lebih mendalam pada masa yang akan datang.</p>muhammad yazid zidane
Copyright (c) 2023 muhammad yazid zidane
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-09-132023-09-132310.31004/sjkt.v2i3.18610UJI DIAGNOSTIK SENSITIVITAS DAN SPESIFISITAS PEMERIKSAAN FNAB DENGAN HISTOPATOLOGI SEBAGAI BAKU STANDAR DALAM MENDIAGNOSIS IBC (Invasive Breast Carcinoma) DI RSAM TAHUN 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18380
<p>Kanker payudara atau disebut juga dengan Karsinoma Mammae adalah tumor (benjolan abnormal) ganas yang tumbuh dalam jaringan payudara. Tumor ini dapat tumbuh dalam kelenjar susu, saluran kelenjar, dan jaringan penunjang payudara (jaringan lemak, maupun jaringan ikat payudara). Tumor ini dapat menyebar keseluruh tubuh. Penyebaran tersebut disebut dengan metastase. Diketahui uji diagnostik sensitivitas dan spesifisitas pemeriksaan FNAB dengan Histopatologi sebagai baku standar dalam mendiagnosis IBC <em>(Invasive Breast Carcinoma</em>) Di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung Tahun 2022. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analitik komparatif yang artinya survey atau penelitian yang diarahkan untuk menjelaskan suatu keadaan atau situasi. Pendekatan waktu yang digunakan untuk penelitian ini adalah cross sectional.Sensitivitas dan spesifisitas pemeriksaan FNAB pada penelitian ini menunjukkan hasil sebesar 96.6% dan spesifisitas didapatkan hasil sebesar 100.0%, hal ini menunjukkan bahwa kemampuan sensitivitas FNAB dalam mendiagnosis adanya penyakit/tumor ganas menunjukkan hasil yang sangat baik dan berdasarkan hasil kemampuan spesifisitas FNAB dalam mendiagnosis subjek tidak sakit/tumor jinak pada payudara menunjukkan hasil yang baik. Diketahui uji diagnostik sensitivisitas dan spesifisitas pemeriksaan FNAB terhadap histopatologi yang digunakan sebagai <em>gold standard</em> yang dilakukan di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung pada penelitian ini menunjukkan bahwa pemeriksaan FNAB memiliki nilai sensitivitas 96.6%, dan spesifisitas 100,0%. Hal ini menunjukkan bahwa pemeriksaan FNAB memiliki nilai diagnostik yang baik untuk mendiagnosis kanker payudara</p>Muhammad Kholid SofyanNita SaharaNia TriswantiResti Arania
Copyright (c) 2023 Muhammad Kholid Sofyan, Nita Sahara, Nia Triswanti, Resti Arania
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-312023-08-312323324010.31004/sjkt.v2i3.18380HUBUNGAN ANTARA INDEKS ATEROGENIK PLASMA DENGAN NILAI NATIONAL INSTITUTES OF HEALTH STROKE SCALE (NIHSS) PADA PASIEN STROKE ISKEMIK AKUT DI RUMAH SAKIT PERTAMINA BINTANG AMIN BANDAR LAMPUNG 2021-2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18289
<p>Secara epidemiologi stroke merupakan penyebab dari kematian terbanyak nomor 2 di dunia serta juga di kawasan Eropa, 55 juta angka kematian tersebut terdapat 10% diakibatkan oleh stroke. Melalui <em>Atherogenic Index Of Plasma </em>(AIP) dapat diketahui gambaran ukuran partikel LDL-C dan HDL-C serta memiliki sensitivitas dalam hal memprediksi penyakit jantung koroner dan penyakit kardiovaskular. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara AIP dengan nilai NIHSS pada pasien stroke iskemik akut di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung. Metode yang digunakan adalah analitik korelatif dan penelitian ini dilakukan secara <em>crossectional</em>. Penelitian ini dilakukan di Rumah Sakit Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung. Waktu penelitian ini dilaksanakan pada Januari 2022 - Juni 2023. Alat ukur yang ditetapkan untuk melakukan penelitian ini adalah <em>National Institute of Health Stroke Scale</em> (NIHSS). Untuk mengetahui hubungan nilai NIHSS stroke iskemik fase akut digunakan uji korelasi gamma. Pada penelitian ini yang dilakukan di RS Pertamina Bintang Amin Bandar Lampung menunjukkan bahwa kelompok usia paling rendah pasien stroke iskemik dengan rentang usia 40-49 tahun sebanyak 3 pasien, sedangkan kelompok usia paling tinggi dengan rentang 50-69 tahun sebanyak 28 pasien. Pada penelitian ini tidak terdapat hubungan antara AIP dengan nilai NIHSS pada pasien stroke iskemik di RSPBA didapatkan nilai p<0.174 (p>0.05). Kesimpulan pada penelitian ini adalah tidak terdapat hubungan antara AIP dengan nilai NIHSS pada pasien stroke iskemik di RSPBA.</p>Muhammad DarryMuhammad Ibnu SinaZulhafis Mandala
Copyright (c) 2023 Muhammad Darry, Muhammad Ibnu Sina, Zulhafis Mandala
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-292023-08-292318923210.31004/sjkt.v2i3.18289HUBUNGAN STATUS EKONOMI DAN JUMLAH KELUARGA DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI DESA KUAPAN KECAMATAN TAMBANG TAHUN 2023
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18202
<p>Stunting merupakan masalah gizi yang banyak dihadapi anak saat ini, prevalensi global stunting menurut WHO (World Health Organization) pada Tahun 2018 mencapai 21,9%, di Indonesia jumlah stunting 21,6% pada tahun 2022. Dampak stunting akan mempengaruhi kondisi fisik dan kognitif anak dalam jangka panjang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan status ekonomi dan jumlah keluarga dengan kejadian stunting pada balita. Metode dalam penelitian ini menggunakan <em>cross sectional</em>. Populasi Seluruh orang tua yang mempunyai balita sebanyak 213 orang, sampel sebanyak 139 orang penelitian ini dilakukan Desa Kuapan, pada bulan Juni tahun 2023. Teknik pengambilan sampel menggunakan <em>simpel random sampling. </em>Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode analisis univariat dan bivariat. Hasil penelitian ada hubungan bermakna antara status ekonomi dengan kejadian stunting pada balita hasil uji statistik didapat <em>p value</em> = 0,00 ? dari (0,05) dan tidak terdapat hubungan antara jumlah keluarga dengan kejadian stunting pada balita hasil uji statistik didapat <em>p value</em> = 0,49 ? dari (0,05). Diharapkan kepada tenaga kesehatan untuk bisa membuat kebijakan yang kreatif dan inovatif dalam pencegahan stunting serta melakukan pelatihan kepada kader dalam melakukan deteksi dini stunting, mengajak semua pihak untuk bekerja sama dalam pencegahan stunting</p>Sriwidya Astuti KhatiMarini Ariesta
Copyright (c) 2023 Sriwidya Astuti Khati, Marini Ariesta
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-272023-08-272317318010.31004/sjkt.v2i3.18202GAMBARAN FRAKSI HEMOGLOBIN PENDERITA THALASEMIA MENGGUNAKAN METODE ELEKTROPOESIS KAPILER DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK BANDAR LAMPUNG TAHUN 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18186
<p>Thalasemia adalah penyakit anemia hemolitik atau penurunan jumlah sel darah merah karena adanya penghancuran sel darah merah secara berlebihan Herediter yang yang diturunkan secara resesif. Di Indonesia, jumlah kasus penyakit thalasemia sebanyak 8.011 pada Mei 2017 meningkat dari tahun 2015 yang berjumlah 7.029 kasus. Menurut WHO pada tahun 2001, 7% penduduk dunia menderita thalasemia, dan diperkirakan antara 300.000 dan 400.000 anak akan lahir dengan thalasemia setiap tahun. Untuk mengetahui gambaran fraksi hemoglobin pada penderita thalasemia menggunakan metode elektroforesis kapiler di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar lampung tahun 2022. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif, dengan pendekatan <em>cross sectional </em>dan teknik <em>sampling </em>menggunakan <em>total sampling</em> dengan jumlah populasi sebanyak 30 orang penderita thalassemia. Hasil dari uji statistic didapatkan rerata usia 13-25 tahun 11 responden (36,7%), jenis kelamin terbanyak yaitu perempuan 16 orang (53,3%). Pada thalasemia minor didapatkan rerata kadar HbA (93,8%), HbA2 (3,37%) dan HbF (0,55%). Dan pada thalasemia minor dengan HbE didapatkan rerata kadar HbA (15,0%), HbA2 (4,8%), HbF (22,5%). Pada thalasemia minor paling banyak ditemukan kadar HbA, sedangkan pada thalasemia minor dengan HbE paling banyak ditemukan kadar HbF.</p>Hidayat HidayatFesty LadyaniNina HerlinaMiqdad Muhammad
Copyright (c) 2023 Hidayat Hidayat, Festy Ladyani, Nina Herlina, Miqdad Muhammad
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-272023-08-272316417210.31004/sjkt.v2i3.18186HUBUNGAN KESADARAN LINGKUNGAN DENGAN PENGGUNAAN PLASTIK SEKALI PAKAI PADA MASYARAKAT DI KECAMATAN BANGKINANG KOTA
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/8120
<p>Kesadaran lingkungan adalah hal yang yang penting untuk dikembangkan untuk membentuk sikap positif manusia terhadap lingkungan. Seseorang dengan kesadaran lingkungan yang tinggi akan bertindak untuk menciptakan serta mengelola lingkungan yang bersih. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan antara kesadaran lingkungan masyarakat dengan penggunaan plastik sekali pakai di Kecamatan Bangkinang Kota Tahun 2022. Jenis penelitian adalah analitik dengan pendekatan kuantitatif yang menggunakan rancangan <em>cross sectional.</em> Penelitian dilakukan pada tanggal 29 juni – 06 juli Tahun 2022 dengan jumlah sampel 100 orang masyarakat menggunakan teknik <em>porposive random sampling</em>. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data yang digunakan adalah analisa univariat dan bivariat dengan uji <em>chi square</em>. Hasil analisa univariat diperoleh 51 responden (51 %) memiliki kesadaran lingkungan kurang, 57 responden (57%) menggunakan plastik sekali pakai. Hasil Uji <em>Chi square</em> terdapat tidak ada hubungan antara kesadaran lingkungan dengan penggunaan plastik sekali pakai di Kecamatan Bangkinang Kota Tahun 2022 (p <em>value</em> = 0,563) dan POR = 1,371. Kepada masyarakat yang ada di Kecamatan Bangkinang Kota untuk selalu meningkatkan kesadaran lingkungannya dalam menggunakan plastik sekali pakai agar nantinya tidak menimbulkan dampak bagi seluruh masyarakat yang ada di Kecamatan Bangkinang kota.</p>Ilham OktariandyLira Mufti Azzahri IsnaneiEtry Gustiana
Copyright (c) 2023 Ilham Oktariandy, Lira Mufti Azzahri Isnanei
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-012023-08-01239410110.31004/sjkt.v2i3.8120KORELASI ANTARA KADAR HbA2 DENGAN NILAI INDEKS MENTZER PADA PASIEN THALASEMIA DI RSUD DR. H. ABDUL MOELOEK PROVINSI LAMPUNG TAHUN 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18182
<p>Thalasemia merupakan penyakit yang diturunkan, maka penderita penyakit ini telah terdeteksi sejak masih bayi. Hemoglobin mengalami penghancuran (hemolisis) karena adanya gangguan sintesis rantai hemoglobin atau rantai globin. Indonesia termasuk salah satu negara dengan frekuensi gen (angka pembawa sifat) thalassemia yang tinggi. insiden pembawa sifat thalassemia di Indonesia berkisar 6-10%, artinya dari setiap 100 orang, 6-10 orang adalah pembawa sifat thalassemia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui korelasi antara kadar HbA2 dengan nilai indeks mentzer pada pasien thalasemia di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Bandar Lampung tahun 2022. Penelitian ini menggunakan metode <em>observasional analitik</em> dengan pendekatan <em>cross sectional</em>. Populasi pada penelitian ini adalah pasien thalasemia yang melakukan pemeriksaan darah lengkap dan pemeriksaan elektroforesis hb. sampel pada penelitian ini adalah total populasi sejumlah 36 orang. Peneliti menggunakan teknik pengumpulan data dengan teknik <em>total sampling</em>. analisis korelasi menggunakan menggunakan <em>uji korelasi rank spearman</em>. Distribusi frekuensi pasien dengan diagnosis Thalasemia Minor, yaitu sebanyak 24 orang (66.7%), pasien dengan diagnosis Thalasemia HbE, yaitu sebanyak 3 orang (8,3%), dan pasien dengan diagnosis Anemia Defisiensi Besi, yaitu sebanyak 9 orang (25.0%). tidak terdapat korelasi antara kadar HbA2 dengan nilai indeks mentzer pada pasien thalassemia di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2022 (p value0,076). Tidak terdapat korelasi antara kadar HbA2 dengan nilai indeks mentzer pada pasien thalassemia di RSUD Dr. H. Abdul Moeloek Provinsi Lampung Tahun 2022.</p>Hidayat HidayatDita FitrianiMuhammad NurAditia Randi Aldiansyah
Copyright (c) 2023 Hidayat Hidayat, Dita Fitriani, Muhammad Nur, Aditia Randi Aldiansyah
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-272023-08-2723154163HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN PEMBERIAN MAKANAN PRELAKTEAL PADA BAYI BARU LAHIR
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18147
<p>Salah satu penyebab kegagalan ASI Esklusif adalah pemberian makanan prelakteal. Di kampung Penyengat persentasi Prelakteal 28,12%, prelakteal dapat mengakibatkan gangguan pencernaan, Obesitas, ISPA, Invaginasi. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan pemberian makanan prelakteal pada bayi baru lahir di Kampung Penyengat Tahun 2020. Jenis penelitian ini adalah Kuantitatif dengan desain <em>cross sectional</em>. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 15 Juli – 25 Juli Tahun 2020 dengan jumlah sampel 32 orang menggunakan teknik consecutive sampling. Populasi pada penelitian ini seluruh ibu yang mempunyai bayi umur 0-6 bulan di kampung penyengat, Kecamatan Sungai Apit. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data yang di gunakan adalah analisa univariat dan bivariate dengan uji <em>Chi Square</em>. Hasil penelitian diketahui bahwa variabel pengetahuan tidak terdapat hubungan yang bermakna dengan pemberian makanan prelakteal nilai (p = 0,78) p > 0,05. Saran diharapkan hasil penelitian ini dapat di manfaatkan oleh petugas kesehatan dalam menentukan strategi pencapaian program gizi pada bayi dan balita.</p>Adelia NopriyartiFitri Handiawati
Copyright (c) 2023 Adelia Nopriyarti, Fitri Handiawati
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-252023-08-252314815310.31004/sjkt.v2i3.18147ASUPAN ENERGI DAN KUALITAS DIET DENGAN KEJADIAN THINNESS PADA SISWA SMAN 1 KAMPAR
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/18145
<p>Gizi kurang (<em>thinness</em>) dapat tejadi ketika asupan energi melalui makanan lebih kecil dari pada energi yang dikeluarkan (keseimbangan energi negatif). Selain dari kuantitas diet, gizi kurang (<em>thinness</em>) dapat diamati dari segi kualitas diet. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan asupan energi dan kualitas diet dengan kejadian gizi kurang (<em>thinness</em>) pada siswa SMAN 1 Kampar tahun 2023. Jenis penelitian menggunakan penelitian kuantitatif dengan desain <em>cross sectional</em>. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas X dan XI di SMAN 1 Kampar yang berjumlah 697 orang. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah menggunakan <em>stratified random sampling</em> dengan total 84 orang<em>. </em>Independen variabel pada penelitian ini adalah asupan energi dan kualitas diet, sedangkan dependen variable adalah kejadian gizi kurang (<em>thinness)</em>. Pengumpulan data asupan energi dan kualitas diet menggunakan kuesioner <em>food recall</em> 2x24 jam dan dikonversi ke dalam <em>form</em> DQI-I. Pengumpulan data status gizi menggunakan timbangan dan <em>microtoise</em>. Analisa data menggunakan analisa univariat dan bivariat dengan uji <em>Chi Square. </em>Berdasarkan hasil analisa univariat diperoleh 58 responden (69,0%) memiliki asupan energi tidak baik, 80 responden (95,2%) memiliki kualitas diet rendah dan 46 responden (54,8%) mengalami gizi kurang (<em>thinness).</em> Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan antara asupan energi (<em>p value </em>= 0,000) dan kualitas diet (<em>p value </em>= 0,038) dengan kejadian gizi kurang (<em>thinness</em>) pada siswa SMAN 1 Kampar. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara asupan energi dan kualitas diet dengan kejadian gizi kurang (<em>thinness</em>) pada siswa SMAN 1 Kampar tahun 2023.</p> <p><em> </em></p>Amirah Azzahra AmirahEka Roshifita RizqiWanda Lasepa
Copyright (c) 2023 Amirah Azzahra Amirah, Eka Roshifita Rizqi, Wanda Lasepa
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-09-042023-09-042324124910.31004/sjkt.v2i3.18145SMARTPHONE ADDICTION MEMPENGARUHI MOTIVASI BELAJAR SISWA
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/17878
<p>Motivasi belajar merupakan salah satu factor yang menetukan keberhasilan siswa dalam proses belajar mengajar. Motivasi akan mendorong siswa untuk belajar dengan giat dan sungguh – sungguh demi meraih keberhasilan dalam pendidikannya. Ada banyak factor yang mempengaruhi motivasi belajar siswa, salah satunya dalah penggunaan <em>smartphone</em>. Seiring dengan perkembangan informasi teknologi menjadikan <em>smarthphone</em> sebagai alat kebutuhan bagi semua orang termasuk siswa, namun penggunaan <em>smrtphone</em> yang berlebihan bisa berdampak buruk bagi siswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh pendidikan kesehatan tentang <em>smartphone addiction</em> terhadap motivasi belajar siswa di SMP 5 Bukittinggi. Jenis penelitian adalah <em>quasy eksperimen</em> dengan jumlah sampel 81. Teknik pengambilan sampel dengan <em>musltistage sampling</em>. Instrument yang dugunakan adalah kuesioner motivasi belajar siswa. Data dianalisis dengan menngunak uji <em>T-test</em>. Hasil penelitian didapatkan bahwa ada pengaruh signifikan antara pendidikan kesehatan tentang <em>smartphone addiction</em> terhadap motivasi belajar siswa dengan nilai <em>p value</em> 0,000. Motivasi menimbulkan gairah dan semangat belajar pada siswa sehingga perlu dikendalikan factor – factor yang dapat menurunkan motivasi belajar siswa agar tujuan pendidikan nasional bisa tercapai.</p>Hariet RinancyRima Berlian Putri
Copyright (c) 2023 Hariet Rinancy, Rima Berlian Putri
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-182023-08-182314014710.31004/sjkt.v2i3.17878INOVASI PEMBERIAN AROMATERAPI LAVENDER PADA Tn. M UNTUK MENURUNKAN TINGKAT NYERI, KECEMASAN DAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA YANG MENGALAMI HIPERTENSI DI DESA NAUMBAI WILAYAH KERJA UPT PUSKESMAS AIRTIRIS
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/17810
<p>Lansia yang mengalami akibat buruk dari penyakit hipertensi ditunjukkan oleh perasaan cemas, kesedihan, dan kekhawatiran. Ada dua cara yang untuk mengawasi kecemasan, khususnya farmakologis dan non-farmakologis. Cara nonfarmakologis salah satunya dengan aromaterapi lavender yang mengandung linalool asetat bersifat relaksasi dan dapat menurunkan kecemasan, nyeri dan tekanan darah. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pemberian aromaterapi lavender pada asuhan keperawatan Tn. M terhadap masalah tingkat nyeri, kecemasan, dan tekanan darah pada lansia dengan masalah utama hipertensi. Penelitian dilakukan pada tanggal 08 - 09 Agustus 2022. Hasil penelitian diperoleh setelah dilakukan pemberian aromaterapi lavender pada Tn. M selama 3 hari, tingkat nyeri berhasil turun dari skala 4 menjadi skala nyeri 1, tingkat kecemasan Tn. M berhasil turun menjadi skor HRS-A 12 (kecemasan normal) dan tekanan darah berhasil turun dari 170/96 mmHg menjadi 148/84 mmHg. Kesimpulan terdapat pengaruh pemberian aromaterapi lavender untuk menurunkan tingkat nyeri, kecemasan dan tekanan darah pada lansia yang mengalami hipertensi. Diharapkan klien untuk selalu dapat memperhatikan kesehatannya, selalu melakukan relaksasi aromaterapi lavender dengan rutin, minum obat resep dari dokter dengan rutin dan memperhatikan waktu serta pola tidurnya.</p>Febri Syukri EmilYenny SafitriDewi Sulastri Juwita
Copyright (c) 2023 Febri Syukri Emil, Yenny Safitri, Dewi Sulastri Juwita
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-152023-08-152313413910.31004/sjkt.v2i3.17810PERILAKU MAHASISWA PRODI S1 KEPERAWATAN UNIVERSITAS MOHAMMAD NATSIR YARSI BUKITTINGGI DALAM MENGGUNAKAN TEKNOLOGI PEMBELAJARAN E – LEARNING
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/17416
<p>Peningkatan kualitas pendidikan dapat dilakukan melalui program belajar jarak jauh. Program tersebut merupakan alternatif yang digunakan oleh setiap universitas saat ini. Salah satu bentuk dari pembelajaran jarak jauh adalah pembelajaran <em>E-Learning</em> yang dapat dilakukan dengan bantuan media digital di dalamnya. Dengan berubahnya suatu sistem pembelajaran, tentunya akan menghasilkan pola-pola dan perilaku dari para pelakunya. Perilaku atau kebiasaan yang dituntut dalam penerapan <em>E-Learning</em> adalah kemandirian, kedisplinan, dan komitmen baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku Mahasiswa Prodi S1 Keperawatan Universitas Mohammad Natsir Yarsi Bukittinggi dalam menggunakan teknologi pembelajaran <em>E–Learning</em>. Jenis peneliian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan s<em>tratified </em><em>r</em><em>andom </em><em>s</em><em>ampling. </em>Populasi pada penelitian ini adalah seluruh Mahasiswa Prodi S1 Keperawatan Universitas Mohammad Natsir Yarsi Bukittinggi tahun 2022. Jumlah sampel sebanyak 172 orang responden. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa distribusi frekuensi perilaku kemandirian mahasiswa lebih dari separo yaitu sebanyak 88 orang ( 51,2% ) termasuk kategori negatif. Distribusi Frekuensi perilaku mahasiswa dengan indikator kedisiplinan lebih dari separo ( 52, 9% ) termasuk kategori negatif. Dan juga distribusi frekuensi perilaku dengan indikator komitmen terdapat lebih dari separo yaitu sebanyak 100 orang ( 58,1% ) termasuk kategori negatif. Kesimpulan penelitian ini terdapat lebih dari separo perilaku mahasiswa dalam penggunaan <em>E-Learning</em> dengan indikator kemandirian, kedisiplinan dan komitmen dalam pembelajaran masih dikatakan dalam kategori negatif. Saran kepada pihak Universitas Mohammad Natsir Yarsi Bukittinggi untuk lebih meningkatkan perilaku pembelajaran aktif penggunaan <em>E-Learning</em> kepada Mahasiswa sehingga munculnya perilaku positif dalam pembelajaran jarak jauh.</p>Sri HayulitaNisa AnggrainiAbdi Setia Putra
Copyright (c) 2023 Sri Hayulita, Nisa Anggraini, Abdi Setia Putra
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-012023-08-012312513310.31004/sjkt.v2i3.17416HUBUNGAN KONTROL DIRI DAN INTENSITAS PENGGUNAAN MEDIA SOSIAL DENGAN TINGKAT NOMOPHOBIA PADA SISWA SMA NEGERI 1 KUANTAN MUDIK TAHUN 2022
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/17413
<p>Penggunaan<em> smartphone </em>yang berlebihan pada siswa sekolah menengah atas dapat mempengaruhi kesehatan mental yang mengakibatkan cemas, gelisah dan khawatir berjauhan dari <em>smartphone</em>. Masalah yang disebabkan penggunaan <em>smartphone </em>yang berlebihan dikenal dengan <em>Nomophobia (No Mobile Phone Phobia), </em>yang merupakan masalah kesehatan mental baru yang belum terdaftar pada <em>Diagnostic and Statistical Manual of Mental Disorder</em> (DSM-5)<em>. </em>Kontrol diri dan intensitas pengunaan media sosial merupakan faktor penyebab <em>nomophobia.</em> <em>Nomophobia</em> memiliki tingkatan yaitu ringan, sedang dan berat. Saat ini banyak siswa yang mengalami <em>nomophobia</em> yang mengkibatkan ketergantungan dan merasa gelisah, cemas, khawatir apabila tidak kontak dengan <em>smartphone</em>.<em> Penelitian ini </em>bertujuan untuk mengetahui hubungan kontrol diri dan intensitas penggunaan media sosial dengan tingkat <em>nomophobia</em> pada siswa SMA Negeri 1 Kuantan Mudik tahun 2022. Jenis penelitian ini non eksperimen dengan desain <em>cross sectional</em>. Penelitian dilaksanakan pada tanggal 6-15 Juni dengan jumlah populasi 273 orang. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 162 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah <em>proporsionate</em> <em>stratified random sampling.</em> Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa data univariat dan bivariat dengan uji <em>chi-square</em>. Hasil analisa univariat diperoleh 120 siswa (74,1%) intensitas penggunaan media sosial tinggi mengalami <em>nomophobia</em> sedang sebanyak 68 siswa (42,0%), ada hubungan yang signifikan antara kontrol diri dan intensitas penggunaan media sosial dengan tingkat <em>nomophobia</em> pada siswa SMA Negeri 1 Kuantan Mudik tahun 2022 (p value = 0,000 ; 0,000). Diharapkan siswa mengurangi penggunaan <em>smartphone</em> dan meningkatkan kontrol diri serta menggunakan media sosial dengan bijak agar terhindar dari <em>nomophobia. </em></p>Syarifah AiniAlini AliniAde Dita PuteriNopri Yanto
Copyright (c) 2023 Syarifah Aini, Alini Alini, Ade Dita Puteri, Nopri Yanto
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-012023-08-012311212410.31004/sjkt.v2i3.17413HUBUNGAN PENGETAHUAN, SIKAP, DAN PERAN KELUARGA, SERTA LINGKUNGAN SOSIAL TERHADAP UPAYA PENCEGAHAN PENGGUNAAN NARKOBA PADA SISWA/I DI SMP N 1 BANGKINANG
http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/s-jkt/article/view/11285
<p><em>Drug abuse is mostly common in adolescents, because adolescence is a period of transition and adolescents begin to look for identity. Drugs are chemical substances that are inserted into the human body either swallowed through the mouth, inhaled through the nose, or injected through the blood vessels. Continuous use will result in physical and or psychological dependence. The most common risk is damage to the nervous system and important organs. This study aims to determine the relationship of knowledge, attitudes, family roles and social environment to efforts to prevent drug use at SMP N 1 Bangkinang in 2022. This type of research is a quantitative research, analytic survey with a cross sectional approach. The population in this study were students of class VIII SMPN 1 Bangkinang totaling 85 people. This study uses a total sampling technique with a total sample of 85 people. The variables in this study were knowledge, attitudes, family roles and social environment. Data analysis used was univariate and bivariate analysis using chi-square test. The results of the study using statistical tests showed that there was a significant relationship between family role factors and efforts to prevent drug use in students of SMP N 1 Bangkinang, namely with (p value = 0.000), students' social environment factors (p value = 0.005), student attitude factors (p value = 0.008), student knowledge factor (p value = 0.028). Efforts to prevent drug use can be prevented from the role of the family towards students that occur in the home. A good home education is a good action to determine the future of a student. And a good social environment is something that can be done to prevent drug use.</em></p>Muhammad RusdiAde Dita Puteri
Copyright (c) 2023 Muhammad Rusdi, Ade Dita Puteri
https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0
2023-08-012023-08-012310211110.31004/sjkt.v2i3.11285