Hubungan Nomophobia (No Mobile Phone Phobia) dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Program Studi Keperawatan FKIK Universitas Jambi

Authors

  • Esa Surya Aulia Universitas Jambi
  • Luri Mekeama Universitas Jambi
  • Indah Mawari Universitas Jambi

DOI:

https://doi.org/10.31004/jn.v7i2.16614

Abstract

Kenyamanan akses yang diberikan smartphone mampu membuat seseorang menjadi ketergantungan dalam penggunaannya. Sikap ini bisa menimbulkan perasaan nomophobia. Salah satu dampak nomophobia adalah akan mengalami prokrastinasi akademik. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat hubungan nomophobia dengan prokrastinasi akademik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan metode korelasional dengan desain cross-sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode probability sampling dengan teknik simple random sampling dengan instrumen penelitian berupa kuesioner berupa Nomophobia Questionnaire (NMP-Q) dan Procrastionation Academic Scale (PAS). Analisa data menggunakan uji statistik Kendall tau. Hasil uji correlation kendall tau diperoleh p-value 0,001 < 0,05 dengan nilai keofisien korelasi 0,349 menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara nomophobia dengan prokrastinasi akademik pada mahasiswa program studi Keperawatan FKIK Universitas Jambi. Penggunaan smartphone yang berlebihan dan tidak terkontrol dapat menimbulkan perasaan nomophobia yang bisa menyebabkan masalah akademik salah satunya yaitu mahasiswa cenderung menunda-nunda tugas atau waktu untuk belajar. Disarakan kepada mahasiswa agar belajar dan mampu mengontrol diri dalam penggunaan smartphone dalam kehidupan sehari-hari.

Downloads

Published

2023-10-31

How to Cite

Aulia, . E. S. ., Mekeama, L. ., & Mawari, I. . (2023). Hubungan Nomophobia (No Mobile Phone Phobia) dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Program Studi Keperawatan FKIK Universitas Jambi . Jurnal Ners, 7(2), 1750–1759. https://doi.org/10.31004/jn.v7i2.16614