Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Partisipasi Anggota terhadap Kinerja Koperasi Silva Selatpanjang Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti

Authors

  • Alfiyanti Alfiyanti Universitas Riau
  • Gusnardi Gusnardi Universitas Riau
  • Filma Alia Sari Universitas Riau

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9996

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah kualitas pelayanan dan partisipasi anggota berpengaruh terhadap kinerja koperasi. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Koperasi Silva yang berjumlah sebanyak 72 orang, teknik sampel yang digunakan didalam penelitian ini yaitu teknik sensus dimana semua anggota populasi dijadikan sampel penelitian. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif dan untuk menganalisis data menggunakan regresi linier berganda. Adapun hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat pengaruh kualitas pelayanan dan partisipasi anggota terhadap kinerja koperasi. Besar pengaruh diketahui dari nilai Koefisien Determinasi (R2) sebesar 0,428 atau 42,8%, sedangkan sisanya sebesar 52,7% dipengaruhi oleh variabel lain selain variabel yang diteliti dalam penelitian ini. Kualitas pelayanan bisa diwujudkan dengan koperasi memberikan tempat tinggal yang lebih layak untuk para anggota yang berada ditempat usaha koperasi, serta koperasi bisa menyediakan call center bagi anggota yang ingin menyampaikan keluhan atau masalah. Dalam meningkatkan partisipasi anggota bisa dilakukan dengan mengadakan seminar mengenai hak dan kewajiban anggota serta kesadaran anggota sebagai pemilik maupun pengguna. Selanjutnya dalam meningkatkan kinerja koperasi, selain menumbuhkan kesadaran anggota sebagai pemilik dan pengguna koperasi, koperasi juga harus meningkatan fasilitas pelayanan serta kebutuhan anggota agar partisipasi anggota lebih baik, sehingga nantinya juga akan berdampak pada meningkatnya kinerja koperasi.

Downloads

Published

2022-12-10

How to Cite

Alfiyanti, A., Gusnardi, G., & Sari, F. A. . (2022). Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Partisipasi Anggota terhadap Kinerja Koperasi Silva Selatpanjang Kecamatan Tebing Tinggi Kabupaten Kepulauan Meranti. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10100–10110. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9996