Pengaruh Latihan Forward Raise Dan Dumbell Pull Over Terhadap Kemampuan Servis Atas Bola Voli Pada Mahasiswa Pendidikan Jasmani Universitas Mulawarman

Authors

  • Muhammmad Sukron Fauzi Universitas Mulawarman
  • Didik Cahyono Universitas Mulawarman
  • Naheria Naheria Universitas Mulawarman
  • Fitria Ningsih Universitas Mulawarman

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9992

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan forward raise dan dumbell pull over terhadap kemampuan servis atas bola voli. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan teknik uji deskriptif, kolmogorov smirnov, homogenitas, paired t-tes dan independent t-tes.  Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan Mahasiswa Penjaskesrek Angkatan 2017 Universitas Mulawarman. Pengambilan sampel menggunakan sistem random sampling, terbagi ke dalam 2 kelompok yaitu kelompok A dan kelompok B, setiap kelompok terdiri dari 20 orang sampel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ada pengaruh latihan forward raise terhadap kemampuan servis atas bola voli pada Mahasiswa Penjaskesrek Angkatan 2017 Universitas Mulawarman yang diperoleh nilai thitung = 9,474 > ttabel = 2,093 dengan nilai probabilitas signifikansi yang diperoleh 0,000 < ? 0,05. Ada pengaruh latihan dumbell pull over terhadap kemampuan servis atas bola voli pada Mahasiswa Penjaskesrek Angkatan 2017 Universitas Mulawarman yang diperoleh nilai thitung = 7,379 > ttabel = 2,093 dengan nilai probabilitas signifikansi yang diperoleh 0,000 < ? 0,05. Ada perbedaan pengaruh latihan forward raise dan latihan dumbell pull over terhadap kemampuan servis atas bola voli pada Mahasiswa Penjaskesrek Angkatan 2017 Universitas Mulawarman dengan diperoleh nilai thitung = 2,177 > ttabel = 2,093 dengan nilai probabilitas signifikansi yang diperoleh 0,036 < ? 0,05.

Downloads

Published

2022-12-09

How to Cite

Fauzi, M. S. ., Cahyono, D. ., Naheria, N., & Ningsih, F. . (2022). Pengaruh Latihan Forward Raise Dan Dumbell Pull Over Terhadap Kemampuan Servis Atas Bola Voli Pada Mahasiswa Pendidikan Jasmani Universitas Mulawarman. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10075–10083. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9992