Strategi Pembelajaran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Menghadapi Implementasi Kurikulum Merdeka di MAN 4 Bojonegoro Jawa Timur

Authors

  • Moh. Yusuf Efendi Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri
  • Fahru Rozi Universitas Nahdlatul Ulama Sunan Giri

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9582

Abstract

Artikel ini mendiskripsikan tentang strategi pembelajaran guru pendidikan agama islam dalam menghadapi implementasi kurikulum merdeka di MAN 4 Boerno. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang bersifat kualitatif deskriftif dengan pendekatan Teologis Normatif, Psycopedagogis, dan fenomenologis. Waktu pelaksanaan penelitian ini selama satu semester genap tahun pelajaran 2022/2023, bertempat di MAN 4 Kabupaten Bojonegoro. Subyek penelitian adalah guru PAI dan informan tambahannya adalah kepala sekolah, pembantu kepala sekolah dan peserta didik MAN 4 Bojonegoro.  Sumber data dalam penelitian ini terdiri atas dua, yakni data primer dan skunder. Metode pengumpulan data menggunakan instrumen penelitian berupa human instrument di mana peneliti sendiri termasuk instrument itu sendiri, adapun Instrumen yang digunakan oleh peneliti, yaitu: pedoman observasi, pedoman wawancara dan format catatan dokumentasi. Teknik pengolahandan analisis data menggunakan teknik reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Penelitian ini menggunakan teknik triangulasi data dalam pengujian keabsahannya. Teknik triangulasi yang digunakan adalah triangulasi sumber. Pengujian keabsahan data diharapkan mampu memberikan penguatan optimal dalam proses pengumpulan data penelitian. Hasil penelitian, adapun strategi pembelajaran guru PAI dalam menghadapi implementasi kurikulum merdeka di MAN 4 Boerno dilakukan dengan cara Merumuskan Tujuan Khusus Pembelajaran PAI , Memilih Pengalaman Belajar yang Akan Diterima Siswa, Menentukan Kegiatan Belajar Mengajar , Menentukan Orang-orang yang Terlibat dalam Proses Pembelajaran, Menentukan Alat dan Bahan untuk Belajar, Memperhatikan Ketersediaan Fasilitas Fisik, Merencanakan Proses Evaluasi dan Pengembangan.

Downloads

Published

2022-12-01

How to Cite

Efendi, M. Y. ., & Rozi, F. . (2022). Strategi Pembelajaran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Menghadapi Implementasi Kurikulum Merdeka di MAN 4 Bojonegoro Jawa Timur. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 7731–7737. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9582