Adaptasi Organisasi Pelayanan Manusia selama Pandemi Covid-19 (Studi pada Yayasan Kampus Diakoneia Modern)
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9005Abstract
Organisasi Pelayanan Manusia memiliki peran penting dalam sektor kesejahteraan sosial. Melihat peran penting ini, maka organisasi pelayanan manusia harus memiliki kemampuan untuk beradaptasi pada situasi dan perubahan yang terjadi di lingkungan eksternal. Adaptasi dilakukan bukan hanya untuk menjawab kebutuhan klien, tetapi juga untuk keberlanjutan organisasi. Pandemi Covid-19 yang menimbulkan banyak dampak pada aspek ekonomi, kesehatan, pendidikan, lingkungan, teknologi, dan sosial, juga berimbas pada dinamika organisasi pelayanan manusia. Yayasan KDM sebagai organisasi penyedia layanan kesejahteraan anak, perlu melakukan proses adaptasi agar dapat tetap menjangkau klien dan memenuhi hak mereka, meskipun akan menemukan tantangan sekaligus pembelajaran di tengah situasi yang sulit. Sejumlah adaptasi dilakukan pada program, kegiatan, dan prosedur agar tetap dapat memenuhi permintaan karena meningkatnya kebutuhan klien di tengah pandemi. Keberhasilan proses adaptasi sebuah organisasi dipengaruhi oleh budaya organisasi dan tipe kepemimpinan.Downloads
Published
2022-11-17
How to Cite
Hutting, J. ., & Rahayu, E. . (2022). Adaptasi Organisasi Pelayanan Manusia selama Pandemi Covid-19 (Studi pada Yayasan Kampus Diakoneia Modern). Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 4619–4639. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.9005
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Noria Willabora Samosir, Nancy Angelia Purba, Natalina Purba
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).