Implementasi Kebijakan Pemerintah Dalam Penanggulangan Korban Bencana Gempa Bumi Di Kabupaten Majene

Authors

  • Septiawan Ardiputra Universitas Sulawesi Barat
  • Burhanudin Burhanudin Universitas Sulawesi Barat

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.7712

Abstract

Indonesia adalah Negara yang subur, dengan segala kecukupan sumber daya alam yang melimpah dan beragam membuat Indonesia menjadi surga bagi semua biota yang ada di dalamnya. Akan tetapi, dibalik ketersediaan alam yang melimpah tersimpan ancaman tingginya resiko bencana di Indonesia ini disebabkan letak geographis Indonesia menyebabkan banyaknya Gunung Merapi dan relief lapisan bumi yang gampang berubah, Bencana terjadi hampir setiap tahun di Indonesia. Gempa bumi biasa disebabkan oleh pergerakan kerak bumi atau lempeng bumi yang memicu terjadinya tsunami. Bencana Alam kerap terjadi di berbagai wilayah seperti di Kawasan Provinsi Sulawesi Barat. Dan rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana Implementasi Kebijakan Pemerintah dalam Penanggulangan Korban Bencana di Kecamatan Ulumanda Kabupaten Majene, sehingga fokus dalam penelitian ini adalah pada Implementasi Kebijakan. Metode Penelitian yang digunakan dalam penelitian ini Deskriptif Kualitatif yang bertujuan memberikan gambaran secara lengkap tetang objek sosial / kenyataan sosial dengan cara eksplorasi dan klarifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa di Kecamatan Ulumanda Kabupaten Majene dalam hal implementasi kebijakan pemerintah terkait penanggulangan korban bencana gempa, belum berjalan dengan baik/efektif. Hal ini dilihat dari 4 indikator yang dikemukakan oleh George Edward III yaitu komunikasi, sumber daya, disposisi atau sikap, dan struktur birokrasi yang belum berjalan dengan baik dan efektif.

Downloads

Published

2022-10-20

How to Cite

Ardiputra, S. ., & Burhanudin, B. (2022). Implementasi Kebijakan Pemerintah Dalam Penanggulangan Korban Bencana Gempa Bumi Di Kabupaten Majene. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(5), 6402–6407. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.7712