Implementasi Case Based Method dan Team Based Project Pada Perancangan Desain Kemasan UMKM Kota Cimahi

Authors

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.7034

Abstract

Program studi Desain Komunikasi Visual saat ini banyak mengarahkan mahasiswa untuk mendukung upaya branding sebuah institusi hingga Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Mata kuliah Desain Kemasan dalam program studi DKV UPI turut melaksanakan pengajaran tersebut melalui proses desain yang berjalan selama satu semester. Mata kuliah tersebut berkolaborasi dengan Pemerintah Daerah Kota Cimahi dalam pengembangan UMKM di bawah binaan Dinas Perindustrian Kota Cimahi. Salah satu butir programnya yaitu Pengembangan Desain Kemasan Produk UMKM. Ada sekitar 24 UMKM di bidang kuliner yang membutuhkan pengembangan usaha melalui solusi desain. Pada riset awal ditemukan masalah yang urgen untuk dikembangkan yaitu identitas visual usaha dan desain kemasannya. UMKM sangat membutuhkan pengembangan yang terintegrasi untuk meningkatkan citra produk dan identitas yang kompetitif, agar kesejahteraan masyarakat pengusaha mikro berkembang dengan pesat. Strategi pembelajaran yang digunakan yaitu Case Based Method dan Team Based Project dengan metode penelitian dan pengembangan (R&D) serta analisis data dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian dan pengembangan berupa desain kemasan dapat menjadi produk yang dihilirisasi oleh masyarakat pengusaha untuk diproduksi secara massal. Hasil pembelajaran ini merupakan upaya dalam meningkatkan mutu pembelajaran dan penguatan kompetensi pada program studi Desain Komunikasi Visual FPSD Universitas Pendidikan Indonesia serta mengembangkan jejaring kemitraan dengan Pemerintah Daerah dan Masyarakat.

Author Biographies

Nanang Ganda Prawira, Universitas Pendidikan Indonesia

Nanang Ganda Prawira is the Head Lecturer (assc. Prof.) at the Visual Communication Design Study Program, Universitas Pendidikan Indonesia. His research focuses on the problems of traditional arts and culture in Indonesia. Several books as a result of research have been written and published such as Batik Dermayon Culture and Rekahias Baduy. Books written and published as learning references are Art in a Cultural Approach, Fine Arts Learning, Red Thread of Indonesian Fine Arts, and Fine Arts & Crafts.

Aditya Aditama Putri Hikmatyar, Universitas Pendidikan Indonesia

Aditya Aditama Putri Hikmatyar is a lecturer at the Visual Communication Design Study Program, Universitas Pendidikan Indonesia. His research examines fine arts, design, and semiotics.

Downloads

Published

2022-09-25

How to Cite

Prawira, N. G., Johari, A., & Hikmatyar, A. A. P. (2022). Implementasi Case Based Method dan Team Based Project Pada Perancangan Desain Kemasan UMKM Kota Cimahi. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(5), 2838–2346. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.7034