Meningkatkan Karakter Semangat Kebangsaan pada Siswa SD (Sekolah Dasar) Melalui Pembiasaan THK (Tri Hita Karana)

Authors

  • I Gusti Ayu Indah Paramita Universitas Pendidikan Ganesha
  • I Gusti Agung Ayu Wulandari Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.6507

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan karakter semangat kebangsaan pada siswa Sekolah Dasar melalui pembiasaan Tri Hita Karana. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan di SD Negeri 10 Pedungan dengan subjek penelitian ini yaitu siswa kelas V sebanyak 20 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan melalui beberapa fase yaitu tahap perencanaan, implementasi tindakan, tahap pemantauan, evaluasi, analisis, dan refleksi. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa terjadi peningkatan pada siklus II dengan persentase sebesar 91,7% siswa dapat terbiasa mendengarkan lagu Indonesia Raya dan lagu wajib nasional; 70% siswa dapat mempertahankan penggunaan bahasa Indonesia dengan baik; 100% siswa menunjukkan sikap kerja sama dengan teman yang berbeda agama; 75% siswa menunjukkan semangat untuk mengobarkan semangat nasionalisme; serta 62,5% siswa dapat meyakini adanya persamaan hak dan kewajiban antar teman. Dari hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa melalui pembiasaan Tri Hita Karana dapat meningkatkan karakter semangat kebangsaan siswa kelas V Sekolah Dasar.

Downloads

Published

2022-09-02

How to Cite

Indah Paramita, I. G. A., & Wulandari, I. G. A. A. (2022). Meningkatkan Karakter Semangat Kebangsaan pada Siswa SD (Sekolah Dasar) Melalui Pembiasaan THK (Tri Hita Karana). Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(5), 8–17. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i5.6507