Hubungan Pemanfaatan Aplikasi Wattpad Meningkatkan Minat Baca Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas HKBP Nommensen pada Masa Pandemi Covid-19

Authors

  • Monalisa Yohana Manik Universitas HKBP Nommensen Medan
  • Pontas Jamaluddin Sitorus Universitas HKBP Nommensen Medan
  • Sarma Panggabean Universitas HKBP Nommensen Medan

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i4.6195

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui ada atau tidaknya hubungan pemanfaatan Aplikasi Wattpad meningkatkan minat baca mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia HKBP Nommensen pada masa pandemi covid-19. Penelitian ini termasuk jenis pendekatan kuantitatif dengan menjadikan mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia sebagai sampelnya. Data dalam penelitian ini diperoleh dengan menggunakan metode angket (kuesioner). Uji validitas diperoleh dari hasil analisis pengukuran instrument menggunakan skala Likert. Uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach. Pengolahan data menggunakan program SPSS versi 16 for windows dengan analisis data korelasi product moment Pearson dengan taraf signifikansi sebesar 0,05 (5%). Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang mempengaruhi pemanfaatan Aplikasi Wattpad terhadap meningkatkan minat baca mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia pada masa pandemi covid-19 dengan nilai koefisien korelasi r hitung lebih besar dari pada r tabel (0,654 > 0,273) yang berarti sifat korelasinya kuat.

Downloads

Published

2022-08-20

How to Cite

Manik, . M. Y. ., Sitorus, . P. J., & Panggabean, S. . (2022). Hubungan Pemanfaatan Aplikasi Wattpad Meningkatkan Minat Baca Mahasiswa Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas HKBP Nommensen pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(4), 4557–4575. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i4.6195