Analisis Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

Authors

  • Fidiawati Fidiawati Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur
  • Erna Sulistyowati Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4994

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari good corporate governance yang diproksikan kedalam kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, dewan komisaris independen, komite audit dan ukuran perusahaan terhadap kinerja keuangan pada perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2020. Jenis penenlitian ini adalah kuantitatif dengan metode pengambilan sampel menggunkan purposive sampling yang memperoleh sampel sebanyak 17 perusahaan untuk 3 tahun pengamatan, sehingga total sampel dalam penelitian ini berjumlah 51. Teknik analisa data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukkan kepemilikan manajerial, dewan komisaris independen, dan komite audit berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan, sedangkan kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan  tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan. Secara simultan kepemilikan institusional, kepemilikan manajerial, dewan komisaris independen, komite audit dan ukuran perusahaan berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan.

Downloads

Published

2022-06-27

How to Cite

Fidiawati, F., & Sulistyowati, E. (2022). Analisis Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia . Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(3), 1939–1948. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4994