Respon Siswa Terhadap Media Pembelajaran Matematika Berbantuan Powerpoint pada Materi Garis dan Sudut
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4921Abstract
Media pembelajaran merupakan alat yang berfungsi untuk menyampaikan pesan dan informasi sehingga terjadi sebuah komunikasi dalam proses pembelajaran. Pemilihan media yang tepat akan lebih menarik minat siswa untuk belajar. Salah satu media pembelajaran yang dapat digunakan yaitu dengan powerpoint yang dikombinasikan dengan memanfaatkan perangkat smarthphone berbasis android. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon siswa terhadap media pembelajaran matematika berbantuan powerpoint sebagai media yang digunakan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif untuk mendeskripsikan suatu gambaran tentang respon siswa dalam pembelajaran menggunakan media pembelajaran matematika berbantuan powerpoint. Teknik pengumpulan data menggunakan angket respon siswa yang terdiri dari 15 butir pertanyaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa respon siswa pada uji coba skala kecil berada pada kategori “baik” dengan skor total 576 dan respon siswa pada uji coba skala besar berada pada kategori “baik” dengan skor total 1848. Sehingga dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran matematika berbantuan powerpoint memperoleh respon positif dari siswa dan praktis digunakan dalam proses pembelajaran.Downloads
Published
2022-06-25
How to Cite
Farafidah, F. ., & Khuzaini, N. . (2022). Respon Siswa Terhadap Media Pembelajaran Matematika Berbantuan Powerpoint pada Materi Garis dan Sudut. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(3), 1591–1596. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4921
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Farah Farafidah , Nanang Khuzaini
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).