Pengembangan Media Pembelajaran Komik Digital Materi Jenis-Jenis Usaha Dan Kegiatan Ekonomi Masyarakat Pada Muatan IPS Siswa Kelas V SD

Authors

  • I Gusti Ngurah Agung Indra Widhinata Universitas Pendidikan Ganesha
  • Ni Nyoman Ganing Universitas Pendidikan Ganesha

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4223

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilatar belakangi oleh minimnya penggunaan media pembelajaran yang bervariasi dalam proses pembelajaran. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk (1) mendeskripsikan rancang bangun media pembelajaran komik digital pada muatan IPS dan (2) untuk mengetahui validitas pengembangan media pembelajaran komik digital pada muatan IPS. Model penelitian yang digunakan adalah model ADDIE (Analyze, Design, Development, Implementation, Evaluation). Metode pengumpulan data menggunakan metode kuesioner/angket. Uji rancangan produk dilakukan oleh beberapa ahli dan siswa yang meliputi : (1) ahli isi/materi pelajaran, (2) ahli desain pembelajaran, (3) ahli media pembelajaran, (4) uji coba perorangan, dan (5) uji coba kelompok kecil. Bentuk analisis data yang digunakan adalah analisis data deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Berdasarkan data hasil penelitian menunjukkan tingkat persentase kelayakan media pembelajaran komik digital menurut ahli dan uji coba produk secara berurut sebesar 91,66% ,90,62%, 90%, 93,33%, dan 94,66% secara keseluruhan mendapatkan kualifikasi sangat baik. Berdasarkan hasil hasil review para ahli dan hasil uji coba produk kepada siswa, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran komik digital layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran pada muatan IPS untuk siswa kelas V di SD Negeri 1 Dauh Peken Tahun 2021/2022. Kata Kunci: Media Pembelajaran, Komik Digital, Muatan IPS

Downloads

Published

2022-05-01

How to Cite

Widhinata, I. G. N. A. I. ., & Ganing, N. N. (2022). Pengembangan Media Pembelajaran Komik Digital Materi Jenis-Jenis Usaha Dan Kegiatan Ekonomi Masyarakat Pada Muatan IPS Siswa Kelas V SD. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(3), 18–25. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i3.4223