Struktur dan Unsur Kebahasaan Teks Eksposisi Karya Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan

Authors

  • Aprilia Rosa Universitas Negeri Padang
  • Amril Amir Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i2.14327

Abstract

Peneliti memilih judul penelitian ini dikarenakan karena Penelitian ini memiliki empat tujuan, yaitu (1) mendeskripsikan struktur yang terdapat di dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang (2) mendeskripsikan pengunaan konjungsi yang terdapat di dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang (3) mendeskripsikan penggunaan pronomina yang terdapat di dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang (4) mendeskripsikan kata-kata leksikal yang terdapat di dalam teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data dalam penelitian ini adalah kalimat dan paragraf yang mengandung struktur dan unsur kebahasaan pada teks eksposisi yang ditulis oeleh siswa kelas VIII 5 SMP Negeri 2 Bayang yang berjumlah 26 teks. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi. Teknik penganalisisan data dalam penelitian ini, yaitu (1) mendeskripsikan data (2) menganalsis data (3) membahas data bedasarkan teori. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam dari 26 teks eksposisi karya siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang tersebut, ditemukan 18 teks eksposisi yang strukturnya lengkap, yaitu tesis, argumentasi, dan penegasan ulang. Sebaliknya, 8 teks eksposisi yang ditulis siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang strukturnya tidak lengkap. Dari 8 teks eksposisi yang struktur tidak lengkap terdapat 2 teks eksposisi hanya memuat struktur tesis dan argumentasi, dan 6 teks hanya memuat tesis. Dalam menulis teks eksposisi siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang lebih cenderung menggunakan dua bgaian struktur, yaitu tesis dan argumentasi. Dilihat dari segi ketepatan isi struktur teks eksposisi yang ditulis oleh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang masih ada yang tidak tepat. Ditinjau dari segi unsur kebahasaan, siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang lebih cenderung menggunakan unsur kebahasaan berupa konjungsi, yaitu konjungsi koordinatif dan konjungsi subodinatif.

Downloads

Published

2023-04-26

How to Cite

Rosa, A. ., & Amir, A. . (2023). Struktur dan Unsur Kebahasaan Teks Eksposisi Karya Siswa Kelas VIII SMP Negeri 2 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 5(2), 5138–5143. https://doi.org/10.31004/jpdk.v5i2.14327