Strategi Guru PAI dalam meningkatkan Kualitas Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Negeri
DOI:
https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10180Abstract
Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang bersifat studi pustaka (library reseach) deskriptif kualitatif. Strategi pembelajaran merupakan komponen yang harus dimiliki oleh seorang guru, terutama guru mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Fenomena yang ada, strategi pembelajaran belum sepenuhnya mewakili tercapaianya tujuan pembelajaran. Oleh sebab itu guru mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam dituntut untuk memiliki ketrampilan dalam menentukan strategi-strategi yang tepat dalam pembelajaran. Karena strategi pembelajaran merupakan sarana seorang guru dalam meningkatkan kualitas pembelajarannya. Dengan begitu seorang guru diharapkan memiliki kualitas pembelajaran yang bagus dan memiliki dampak pada peningkatan mutu pendidikan nasional. Dalam hal ini peneliti menghubungkan strategi guru PAI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi siswa VIII di Madrasah Tsanawiyah Negeri. Adapun hasil penelitian yang diperoleh oleh peneliti sebagai berikut, 1) Strategi pengorganisasian guru PAI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi siswa VIII di Madrasah Tsanawiyah Negeri yaitu, membuat perangkat pembelajaran, memberikan pokok materi pembelajaran, memberikan tugas kepada peserta didik secara mandiri dan kelompok, dan membuat format penilaian atas penguasaan tiap materi. 2) Strategi penyampaian guru PAI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi siswa VIII di Madrasah Tsanawiyah Negeri yaitu, menggunakan berbagai strategi pembelajaran dalam penyampaian pembelajaran, menggunakan berbagai metode pembelajaran, dan menggunakan berbagai media saat pembelajaran. 3) Strategi pengelolaan guru PAI dalam meningkatkan kualitas pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi siswa VIII di Madrasah Tsanawiyah Negeri yaitu, memberikan motivasi atau menarik perhatian, menjelaskan tujuan pembelajaran kepada siswa, mengingatkan kompetensi prasyarat, menilai penampilan peserta didik, dan memberikan umpan balik. Kualitas pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi siswa VIII di Madrasah Tsanawiyah Negeri.Downloads
Published
2022-12-13
How to Cite
Aliansyah, M. ., & Bariah, O. . (2022). Strategi Guru PAI dalam meningkatkan Kualitas Pembelajaran Sejarah Kebudayaan Islam bagi Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Negeri . Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10995–11002. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10180
Issue
Section
Articles
License
Copyright (c) 2022 Muhammad Aliansyah, Oyoh Bariah
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License that allows others to share the work with an acknowledgement of the works authorship and initial publication in this journal. Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journals published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal. Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).