Pandangan Filsafat Humanisme terhadap Konsep “Merdeka Belajar”

Authors

  • Fatimah Fatimah Universitas Negeri Padang
  • Desyandri Desyandri Universitas Negeri Padang
  • Yeni Erita Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10078

Abstract

Penelitian ini berisikan tentang pandangan Filsafat Humanisme terhadap program Kemendikbud yaitu program “Merdeka Belajar”. Filsafat Humanisme merupakan proses memanusiakan manusia. Maksudnya di sini yaitu Pendidikan bertujuan untuk mengarahkan kemampuan-kemapuan yang dimiliki oleh seseorang agar dapat membentuk karakter yang baik sehingga terwujudnya seseorang yang memiliki keunggulan-keunggulan. Filsafat Humanisme relevan dengan kebijakan – kebijakan yang ada dalam program yang diluncurkan oleh bapak Menteri Nadiem Makarim yaitu program “Merdeka Belajar”. Kebijakan yang dimaksud program Merdeka Belajar yaitu diantaranya ada 1) pergantian Ujian Nasional, 2) Penyederhanaan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran), 3) sistem zonasi PPDB (Penerimaan Peserta Didik Baru). Ketiga kebijakan ini sejalan dengan pandangan filsafat Humanisme yatu sama-sama menekankan pada asek 1) Tujuan Pendidikan, 2) Peserta didik, 3) Pendidik.  Penelitian ini menggunakan penelitian jenis kualitatif dengan metode studi literatur. Subjek dalam penelitian ini adalah informan kunci atau bisa dikatakan orang yang memiliki informasi terkait topik penelitian, objek penelitian ini adalah artikel yang membahas tentang pandangan filsafat Humanisme terhadap konsep Merdeka Belajar. Pengumpulan data yaitu dengan cara mencari sumber-sumber dari buku maupun jurnal yang relevan dengan judul penelitian. Analisa data yang digunakan adalah teori dari Miles dan Huberman yang meliputi tahapan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.

Downloads

Published

2022-12-11

How to Cite

Fatimah, F., Desyandri, D., & Erita, Y. . (2022). Pandangan Filsafat Humanisme terhadap Konsep “Merdeka Belajar” . Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10595–10599. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10078

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>