Pengaruh Cara Belajar dan Motivasi serta Fasilitas Belajar IPA Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa kelas VI SD di Kecamatan Pancur Batu

Authors

  • Fitri Yani Universitas Haji Sumatera Utara
  • Vivi Uvaira Hasibuan Universitas Haji Sumatera Utara

DOI:

https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10077

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Cara Belajar, Motivasi dan Fasilitas Belajar IPA Terhadap Hasil Belajar IPA. Penelitian ini dilakukan pada siswa kelas VI di SD Kecamatan Kabanjahe dengan populasi sebanyak 269 siswa. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 160 siswa dengan menggunakan metode proportional random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Dari hasil uji hipotesis secara simultan Cara Belajar, Motivasi dan Fasilitas Belajar IPA berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar IPA Siswa. Secara parsial Cara Belajar dan  Fasilitas Belajar IPA berpengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar IPA Siswa sedangkan Motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap Hasil Belajar IPA Siswa. Besarnya pengaruh variabel Cara Belajar, Motivasi dan Fasilitas Belajar IPA terhadap Hasil Belajar IPA Siswa sebesar 29,5% yang ditunjukkan dengan Adjusted R Square 0,295. Dari hasil penelitian koefisien regresi variabel cara belajar sebesar 0,431, variabel motivasi sebesar 0,236 dan variabel fasilitas belajar IPA sebesar 0,261. Dari ketiga variable, cara belajar memiliki koefisien regresi yang paling besar sedangkan motivasi memiliki koefisien yang paling rendah, yang berarti cara belajar dan fasilitas belajar IPA masih rendah dan motivasi sudah tinggi atau stabil. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Cara Belajar dan Fasilitas Belajar IPA memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap Hasil Belajar IPA kelas VI di SD Kecamatan Pancur Batu, sedangkan Motivasi berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Hasil Belajar IPA kelas VI di SD Kecamatan Pancur Batu.

Downloads

Published

2022-12-11

How to Cite

Yani, F. ., & Hasibuan, V. U. . (2022). Pengaruh Cara Belajar dan Motivasi serta Fasilitas Belajar IPA Terhadap Hasil Belajar IPA Siswa kelas VI SD di Kecamatan Pancur Batu. Jurnal Pendidikan Dan Konseling (JPDK), 4(6), 10587–10594. https://doi.org/10.31004/jpdk.v4i6.10077