PENGARUH REBUSAN DAUN ALPUKAT TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI

Authors

  • Wiwis lestari Program Studi S1 Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Apriza Apriza Program Studi S1 Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Alini Alini Program Studi S1 Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Putri Eka Sudiarti Program Studi S1 Keperawatan, Fakultas Ilmu Kesehatan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v3i2.4608

Keywords:

DAUN ALPUKAT, TEKANAN DARAH

Abstract

Menurut Data World Health Organization (WHO) tahun 2015 menunjukkan sekitar 1,13 Miliar orang di dunia menyandang hipertensi, artinya 1 dari 3 orang di dunia terdiagnosis hipertensi. Tujuan dalam penelitian ini adalah mengetahui pengaruh rebusan daun alpukat terhadap penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi di Wilayah kerja UPT BLUD Puskesmas Kuok Kabupaten Kampar Tahun 2021. Populasi penelitian ini adalah  seluruh pasien hipertensi sedangkan sampel dalam penelitian ini adalah sebagian lansia yang menderita hipertensi sebanyak 25 responden di Desa Kuok Wilayah kerja UPT BLUD Puskesmas Kuok.Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Alat ukur yang digunakan adalah sphygmomanometer,lembar observasi. Analisis yang digunakan adalah Univariat dan bivariat dengan uji T-Test, diolah menggunakan sistem komputerisasi. Dengan hasil diketahui bahwa, rerata tekanan darah systole dan diastole pada penderita hipertensi sebelum diberikan rebusan daun alpukat yaitu 142/92 mmHg sedangkan rerata tekanan darah sistole dan diastole pada penderita hipertensi sesudah diberikan rebusan daun alpukat yaitu 120/80. Berdasarkan uji statistik terdapat Perbedaan Tekanan darah Sistol diastole pada penderita hipertensi sebelum dan sesudah diberikan rebusan daun alpukat degan p value 0,000 (< 0,05) yang artinya terdapat pengaruh rebusan daun alpukat terhadap penurunan tekanan darah pada pasien hipertensi di Wilayah kerja UPT BLUD Puskesmas Kuok Kabupaten Kampar Tahun 2021. Diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dalam pengobatan hipertensi dan mengingatkan pasien agar dapat  mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari  untuk mengkonsumsi  rebusan daun alpukat terutama yang menderita hipertensi atau tekanan darah tinggi.

References

Bustan, N. (2014). Epidemiologi penyakit tidak menular. Jakarta. : Rineka Cipta

Biopharmaca Research Center. (2013). Alpukat (Persea amereciana Mill). Artikel. Diunduh pada tanggal 31 Desember 2016 dari http://biofarmaka.ipb.ac.idbiofarmaka2013BCCS%20Herbal%20Plants%20Collec tions%20Alpukat.pdf

Brunner and Suddarth. (2013). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah Edisi 8 Volume 1. Jakarta : EGC

Barnes, P., Powell-Griner, E., McFann, K., dan Nahin R. (2010). Complementary and alternative medicine use among adults. CDC Advance Data Report United States #343.

Dreher, M. L., & Davenport, A. J. (2013). Hass Avocado Composition And Potential Health Effects. Critical Reviews In Food Science And Nutrition, 53(7), 738-50.

Mardiyaningsih, A. dan Ismiyati, N. (2014). Cytotoxic activity of ethanolic extract of persea americana mill. leaves on hela cervical cancer cell. Majalah obat tradisional, (Online), Vol. 19, Issue 1, p 24-28, (http://mot.farmasi.ugm.ac.id, diakses 5 November 2014).

Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia, (2015). Pengalaman Diet Lansia Perempuan Penderita Hipertensi. Jurnal Ilmiah Keperawatan Indonesia (JIKI), 2(1), 65-82.

Sumardika, W. dan Jawi, M. (2012). Ekstrak air daun ubijalar ungu memperbaiki profil lipid dan meningkatkan kadar sod darah tikus yang diberi makanan tinggi kolesterol. Jurnal ilmiah kedokteran medicina, (Online), Vol. 43, No. 2, (http://www.ojs.unud.ac.id, diakses 1 Desember 2014).

Sulistyowati, Y. (2016). Pengaruh pemberian likopen terhadap status antioksidan (vitamin c, vitamin e, dan gluthation peroksidase tikus hiperkolesterolemik, (Online), (http://eprints.undip.ac.id/17759/1/W iralis.pdf, diakses 2 Mei 2021).

Sulistiawati (2017). Pengaruh Pemberian Air Rebusan Daun Alpukat (Persea Americana Mill.) Terhadap Tekanan Darah Pasien Hipertensi Di Wilayah Kerja Puskesmas II Denpasar Selatan. COPING Ners Journal IS. ISSN: 2303-1298

Downloads

Published

2022-06-30

How to Cite

lestari, W., Apriza, A., Alini, A., & Sudiarti, P. E. . (2022). PENGARUH REBUSAN DAUN ALPUKAT TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA PASIEN HIPERTENSI . Jurnal Kesehatan Tambusai, 3(2), 267–275. https://doi.org/10.31004/jkt.v3i2.4608

Issue

Section

Articles