HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN PEMILIHAN OBAT MAHASISWA D3 FARMASI POLITEKNIK HARAPAN BERSAMA

Authors

  • Susiyarti Susiyarti D3 Farmasi, Politeknik Harapan Bersama Tegal
  • Agus Susanto D3 Farmasi, Politeknik Harapan Bersama Tegal

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v3i1.3912

Keywords:

PEMILIHAN OBAT , Tingkat Pengetahuan

Abstract

Pemerintah  Republik Indonesia telah mengeluarkan kebijakan dan sosialisasi tentang obat generik sebagai obat yang berkualitas dengan harga yang terjangkau, belum membuat masyarakat beralih ke obat generik dalam pengobatan mandiri. Salah satu faktor yang memengaruhi masyarakat obat merek dagang dari pada adalah obat generik adalah adanya stereotif dari masyarakat tentang obat tersebut. Mayoritas masyarakat masih menganggap  obat generik sebagai obat kelas dua dan kurang kualitas yang tidak baik untuk mengobati penyakit. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara pengetahuan dengan pemilihan obat.  Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Pengambilan data pada objek penelitian hanya dilakukan sekali selama kegiatan penelitian. Penelitian ini dilaksanakan di Politeknik Harapan Bersama, Kota Tegal dengan subjek penelitian mahasiswa D3 Farmasi yang masih aktif. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan teknik accidental sampling kepada 131 mahasiswa dari semua semester. Data dikumpulkan pada bulan Januari-Februari 2022 dengan menggunakan kuesioner secara daring. Kueisioner dibuat pada aplikasi Googleform dan disebarkan melalui Whataspp (WA). Data yang telah terkumpul selanjutnya diolah dan dianalisis dengan menggunakan SPSS versi 22 dan disajikan secara deskriptif dan tabulasi silang. Uji korelasi dilakukan untuk menguji dua variabel dilakukan dengan melihat Chi-Square (χ2). Temuan penelitian menunjukkan bahwa tingkat pengetahuan responden berada pada kategori baik (73,7%) dan pemilihan obat pada kategori cukup rasional (55,7%). Uji korelasi secara  statistik didapatkan hasil p-value 0,031(p=<0,05). Hasil uji korelasi memperlihatkan adanya hubungan yang signifik antara variabel pengetahuan dengan pemilihan obat.

Downloads

Published

2022-03-18

Issue

Section

Articles