DETERMINAN PERILAKU PENCEGAHAN ISPA PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MEURAXA KOTA BANDA ACEH

Authors

  • Bunga Salsa Sanju Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Aceh
  • Tahara Dilla Santi Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Aceh https://orcid.org/0000-0003-3017-475X
  • Dedi Andria Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muhammadiyah Aceh

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v5i1.24746

Keywords:

Kebiasaan Merokok, Pemakaian Obat Nyamuk Bakar, Perilaku Pencegahan ISPA, Pengetahuan Ibu, Sikap, Status Imunisasi

Abstract

Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) adalah salah satu masalah kesehatan manusia yang masih banyak insidennya, dan tingginya dalam biaya ekonomi. ISPA merupakan penyakit menular di dunia, jumlah kematian yang di sebabkan oleh penyakit infeksi saluran pernafasan atas sebanyak 4 juta, dan kematian yang disebabkan oleh penyakit ini paling banyak pada kelompok balita. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui determinan perilaku pencegahan ISPA pada balita di wilayah kerja Puskesmas Meuraxa Kota Banda Aceh Tahun 2023.Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Populasi pada penelitian ini seluruh ibu yang memiliki balita di wilayah kerja Puskesmas Meuraxa Kota Banda Aceh. Pengambilan sampel sebanyak 88 responden dari 4 desa yang tinggi angka ibu memiliki balita, menggunakan tehnik Accidental sampling. Penelitian dilakukan pada tanggal 5 – 14 Juni Tahun 2023 dengan cara wawancara menggunakan kuesioner. Data di analisis secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi-square melalui SPSS.Hasil penelitian menunjukkan analisis univariat 63,3% perilaku pencegahan ISPA kurang baik, 61,4% pengetahuan ibu kurang baik, 69,3% kebiasaan merokok, 65,9% sikap kurang baik, 54,5% status imunisasi tidak lengkap, 60,2% tidak menggunakan obat nyamuk bakar. Analisis bivariat menunjukkan ada hubungan anatara pengetahuan ibu (p-value 0,010), kebiasaan merokok (p-value 0,005), sikap (p-value 0,000), status imunisasi (p-value 0,000), tidak ada hubungan anatara penggunaan obat nyamuk bakar (p-value 0,134) dengan perilaku pencegahan ISPA pada balita di wilayah kerja Puskesmas Meuraxa Kota Banda Aceh Tahun 2023.

References

Ainiyah, N. and Handayani, D. (2018) ‘Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Ispa Dengan Sikap Ibu Tentang Pencegahan Penularan Ispa Pada Bayi Usia 0-12Bulan Di Puskesmas Pandaan’, Journal of Health Sciences, 10(1), pp. 60–65. Available at: https://doi.org/10.33086/jhs.v10i1.146.

Amalia, D.S. (2020) Hubungan Pengetahuan Ibu Dan Cara Pencegahan Ispa Dengan Penyakit Ispa Pada Anak Pra Sekolah Di Wilayah Kerja Puskesmas Beruntung Raya Tahun 2020, Universitas Islam Kalimantan. UNISKA.

Armiyati, T. (2021) Hubungan Perilaku Merokok Orang Tua Dengan Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Bestari Medan Petisah, kesehatan masyarakat. UIN Sumatera Utara.

Dinkes Aceh (2021) ‘Profil Kesehatan Aceh Tahun 2021’, pp. 1–150.

Fatimah, D. and Rustan, H. (2022) ‘Hubungan Status Imunisasi dengan Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) pada balita Sakit (1-5 tahun)’, Jurnal Fenomena Kesehatan, 5(2), pp. 101–105.

Fauzi, F. et al. (2018) ‘Hubungan Sikap Dengan Perilaku Ibu Tentang Pencegahan Infeksi Saluran Pernafasan Akut ( ISPA ) Pada Balita di Gampong Lam Lumpu Kecamatan Peukan Bada Aceh Besar’, Jurnal Aceh Medika, 2(1), pp. 119–124.

Hanum, L. (2020) Hubungan Kualitas Fisik Rumah Dan Perilaku Penghuni Dengan Penyakit ISPA Pada Balita Di Kelurahan Sei Kera Hilir II Kota Medan, Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Islam Negeri Sumatera Utara Medan. UIN Sumatera Utara.

Hidayatullah, L.M., Helmi, Y. and Aulia, H. (2018) ‘Hubungan Antara Kelengkapan Imunisasi Dasar dan Frekuensi Infeksi Saluran Pernapasan Akut ( ISPA ) pada Balita yang Datang Berkunjung ke Puskesmas Sekip Palembang 2018’, Jurnal Kedokteran dan Kesehatan, 3(3), pp. 182–193.

kemenkes RI (2022) Profil kesehatan indonesia.

Larasari, A.C. and Zulaikha, F. (2021) ‘Hubungan Status Imunisasi dan an Status Gizi Terhadap Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Akut pada Balita?: Literature Review Tahun 2021’, Borneo Student Research, 3(1), pp. 229–242.

Rakhmanda, F.W. (2018) Hubungan penggunaan obat nyamuk bakar dengan Kejadian ISPA pada Balita di Perumahan Lawu Indah Ngawi. Univertas Sebelas Maret Suakerta.

Sartika (2022) Faktor Risiko Kondisi Fisik Rumah Dan Perilaku Merokok Anggota Keluarga Dengan Kejadian ISPA Pada Balita Di Wilayah Kerja Puskesmas Bajo Barat Kabupaten Luwu, Jurnal Kesehatan. Universitas Hasanuddin Makassar.

Utami, R.D.P., Rahmawati, N. and Cahyaningtyas, M.E. (2020) ‘Hubungan Antara Pengetahuan Orang Tua Tentang PHBS Dengan Perilaku Pencegahan ISPA’, Intan Husada: Jurnal Ilmu Keperawatan, 8(2), pp. 49–58. Available at: https://doi.org/10.52236/ih.v8i2.190.

Wahyuni, P.F. and Suprijandani, S. (2021) ‘Hubungan kebiasaan merokok dan penggunaan obat nyamuk bakar dengan Kejadian ISPA Pada Balita’, Jurnal kesahatan masyarakat, 1(1), pp. 17–25.

Wahyuningsih, A. and Proboningrum, E.N. (2015) ‘Pengetahuan Ibu Tentang Pencegahan ISPA Menurunkan Kejadian Ispa Pada Balita’, Jurnal Stikes, 8(2), pp. 107–201.

World Health Organization (2020) ‘Pusat Pengobatan Infeksi Saluran Pernapasan Akut Berat’, World Health Organization, p. 100.

Downloads

Published

2024-03-01

How to Cite

Salsa Sanju, B., Dilla Santi, T. ., & Andria, D. . (2024). DETERMINAN PERILAKU PENCEGAHAN ISPA PADA BALITA DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MEURAXA KOTA BANDA ACEH. Jurnal Kesehatan Tambusai, 5(1), 879–887. https://doi.org/10.31004/jkt.v5i1.24746

Issue

Section

Articles