EFEKTIVITAS PEER ASSISTED LEARNING (PAL) PADA PRAKTIKUM ANATOMI PENDIDIKAN KEDOKTERAN: KAJIAN LITERATUR

Authors

  • Alex Alex Departemen Anatomi, Fakultas Kedokteran, Universitas Tanjungpura

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v4i3.18383

Keywords:

anatomi, peer assisted learning, pendidikan kedokteran

Abstract

Anatomi merupakan ilmu dasar yang penting pada pendidikan kedokteran. Mahasiswa kedokteran harus mempelajari anatomi karena tanpa pemahaman anatomi yang kuat, mahasiswa tidak dapat melakukan pemeriksaan fisik yang merupakan prosedur utama dalam menentukan diagnosis penyakit. Umumnya materi anatomi diberikan secara tradisional melalui kuliah dilanjutkan dengan praktikum. Dosen sebagai tutor secara aktif memberikan penjelasan pada mahasiswa pada saat praktikum (teacher centered). Metode tradisional ini dirasakan kurang relevan untuk dilaksanakan pada saat ini. Beberapa penelitian telah dilakukan untuk melihat peran peer assisted learning (PAL) pada pendidikan kedokteran di Indonesia. Tujuan dari studi ini adalah untuk mengkaji efektivitas metode PAL pada praktikum anatomi di pendidikan kedokteran. Penelitian ini merupakan kajian literatur dengan  menggunakan database Google Scholar sebagai sumber untuk membandingkan artikel-artikel penelitian tentang penggunaan metode PAL pada praktikum anatomi pendidikan kedokteran. Dari 97 publikasi artikel yang diidentifikasi, ditemukan 6 artikel penelitian yang  memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Hasil kajian yang dilakukan terhadap 6 artikel menunjukkan bahwa metode PAL pada praktikum anatomi tidak menunjukkan peningkatan bermakna pada nilai posttest maupun hasil ujian praktikum. Hal ini menunjukkan metode PAL dapat memberikan manfaat yang sama dibandingkan dengan metode konvensional pada praktikum anatomi di pendidikan kedokteran. Keberhasilan metode ini bergantung pada keterlibatan dosen, perencanaan yang matang, latihan, dan dukungan kepada mahasiswa yang dilibatkan sebagai tutor.

References

Arif, I. M., Lisiswanti, R., Sari, M. I., & Prabowo, A. Y. (2020). Hubungan Persepsi Mahasiswa Tentang Peer Assisted Learning (PAL) Praktikum Anatomi Dengan Hasil Ujian Praktikum Anatomi Fakultas Kedokteran Universitas Lampung. Medula, 10(2), 278–283.

Ayu, I., Puspita, K., Ayu, P., Damayanti, A., Wardani, N. P., Luh, N., & Diarthini, P. E. (2022). Perbedaan Antara Metode Pembelajaran Konvensional Dan Peer Assisted Learning (PAL) Terhadap Hasil Pembelajaran Praktikum Anatomi Pada Mahasiswa Semester I Fakultas Kedokteran Universitas Udayana. Jurnal Medika Udayana, 11(5), 2022. http://ojs.unud.ac.id/index.php/eum64

Charkhat Gorgich, E. A., Sarbishegi, M., Barfroshan, S., & Abedi, A. (2017). Medical students knowledge about clinical importance and effective teaching methods of anatomy. Shiraz E Medical Journal, 18(12). https://doi.org/10.5812/semj.14316

Guraya, S. Y., & Abdalla, M. E. (2020). Determining the effectiveness of peer-assisted learning in medical education: A systematic review and meta-analysis. Journal of Taibah University Medical Sciences, 15(3), 177–184. https://doi.org/10.1016/j.jtumed.2020.05.002

Nugraha, Z. S., Khadafianto, F., & Fidianingsih, I. (2019). Refleksi Pembelajaran Anatomi pada Mahasiswa Kedokteran Fase Ketiga melalui Applied and Clinical Question. Refleksi Pembelajaran Inovatif, 1(1), 21–27. https://doi.org/10.20885/rpi.vol1.iss1.art3

Putri Illahika, A., Djauhari, T., & . H. (2023). Evaluating Peer Assisted Learning (PAL) of the Online Study of Neuromusculoskeletal System Anatomy Based on the Objective Structured Practice Examination (OSPE) Scores. KnE Medicine, 2023(1), 8–14. https://doi.org/10.18502/kme.v3i2.13030

Simorangkir, S. J. V. (2015). Metode Pembelajaran Peer Assisted Learning pada Praktikum Anatomi. Jurnal Pendidikan Kedokteran Indonesia: The Indonesian Journal of Medical Education, 4(2), 58. https://doi.org/10.22146/jpki.25282

Veerabhadrappa, S. K., Ramalu, D. S., Jin, E. Y. S., Lyn, F. S., Valautham, D., Ramamurthy, P. H., Zamzuri, A. T. Bin, & Yadav, S. (2021). Effectiveness of online peer assisted learning as a teaching methodology for dental undergraduate students. Educacion Medica, 22(6), 320–324. https://doi.org/10.1016/j.edumed.2021.06.010

Wendra, W. (2021). Peer Assisted Learning: Dynamics of Anatomic Learning at The Faculty of Medicine Jendral Achmad Yani University. AL-ISHLAH: Jurnal Pendidikan, 13(3), 2355–2362. https://doi.org/10.35445/alishlah.v13i3.1391

Zhang, Y., & Maconochie, M. (2022). A meta-analysis of peer-assisted learning on examination performance in clinical knowledge and skills education. BMC Medical Education, 22(1), 1–15. https://doi.org/10.1186/s12909-022-03183-3

Zulvia, N. T., Andrianty, S. N., & Rahmayanti, Y. (2020). PERAN PEER ASSISTED LEARNING DALAM PEMBELAJARAN PRAKTIKUM ANATOMI DI FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS ABULYATAMA. Jurnal Ilmu Kedokteran Dan Kesehatan, 7(3), 540–546. https://doi.org/10.33024/jikk.v7i3.2967

Downloads

Published

2023-09-29

How to Cite

Alex, A. (2023). EFEKTIVITAS PEER ASSISTED LEARNING (PAL) PADA PRAKTIKUM ANATOMI PENDIDIKAN KEDOKTERAN: KAJIAN LITERATUR. Jurnal Kesehatan Tambusai, 4(3), 3770–3775. https://doi.org/10.31004/jkt.v4i3.18383