ANALISIS MANAJEMEN INTERVESI TERHADAP UPAYA PROMOSI KESEHATAN JIWA DI PUSKESMAS MARONGE
DOI:
https://doi.org/10.31004/jkt.v4i3.17640Keywords:
Intervensi, managemen, promosi kesehatan jiwaAbstract
Fasilitas Kesehatan merupakan sarana kesehatan yang harus terintegrasi dalam sistem kesehatan yang berfungsi sebagai pusat sumber daya bagi peningkatan kesehatan masyarakat di wilayah yang bersangkutan. Ditengah-tengah situasi global dan nasional yang penuh tantangan saat ini maka perlu meninjau kondisi sistem kesehatan khususnya yang berhubungan dengan kesehatan jiwa agar mendapatkan gambaran mengenai pencapaian serta hambatannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Manajemen dan Intervensi Bagi Pasien Terhadap Upaya Promosi Kesehatan Jiwa Di Fasilitas Kesehatan Kota Sumbawa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dilakukan pada bulan Oktober – Desember tahun 2023. Populasi pada penelitian ini yaitu 10 informan, sampel penelitian ditentukan menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 4 informan, Terdiri dari tenaga promosi kesehatan, Pemegang Program Kesehatan Jiwa dan 2 keluarga pasien. Triangulasi data menggunakan teknik triangulasi sumber dengan melakukan wawancara dengan informan kunci yaitu kepala Dinas Kesehatan Sumbawa. Berdasarkan penelitian diatas yang dilakukan kepada 4 informan dapat disimpulkan bahwa manajemen atau intervensi promosi kesehatan jiwa di Puskesmas Maronge dilakukan secara terstruktur dengan mengkomunikasikan program promosi kesehatan jiwa kepada Dinas Kesehatan terlebih dahulu dan kegiatan dilakukan melalui home visit ke rumah pasien. Kegiatan yang dilakukan didasarkan pada ketersediaan sarana prasarana fasilitas dan sumber daya manusia serta pendanaan yang tetap dilakukan evaluasi ke Dinas Kesehatan Sumbawa.References
Balitbang Kemenkes RI. (2018). Riset Kesehatan Dasar. Jakarta: Kemenkes RI
Idaiani S. 2016. Kesehatan Jiwa Yang Terabaikan dari Target Milenium. Jurnal
Kesehatan Masyarakat Nasional. Nomor 3: Vol 4 Hal 137-44
Prince M, dkk.(2017). No Health Without Mental Health. Lancet, 370(9590):859–77
Purenda, A. (2016). RSJD Klaten Luncurkan Sujarwadi TV. Klaten: Radar Klaten
Ratih, G.S. (2017). Analisis Strategi Promosi Kesehatan Dalam Rangka
Meningkatkan Kesadaran Hidup Sehat Oleh Rumah Sakit Jiwa Daerah Dr. RM. Soedjarwadi Provinsi Jawa Tengah. Naskah Publikasi. Jawa Tengah: Universitas Islam Indonesia
World Health Organization. (2016). Mental Health Action Plan 2013 – 2020.
Geneva: World Health Organization.
World Health Organization Collaboration with The Prevention Research Centre of
The Universities of Nijmegen and Maastricht. (2019). Prevention of Mental Disorders?: Effective Interventions and Policy Options. World Health. Geneva: World Health Organization Collaboration with The Prevention Research Centre of The Universities of Nijmegen and Maastricht
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2023 Rusmayadi Rusmayadi, Lina Eta Safitri, Raudatul Umroh, Julia Mujahadah Pratiwi
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work’s authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal’s published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access).