UJI AKTIVITAS FAGOSITOSIS MAKROFAG DARI EKSTRAK KULIT BUAH JERUK NIPIS (CITRUS AURANTIFOLIA) SEBAGAI IMUNOMODULATOR

Authors

  • I Dewa Ayu Accyuta Kirana Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA, Universitas Sam Ratulangi
  • Widdhi Bodhi Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA, Universitas Sam Ratulangi
  • Julianri Sari Lebang Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA, Universitas Sam Ratulangi
  • Fatimawali Fatimawali Program Studi Farmasi, Fakultas MIPA, Universitas Sam Ratulangi

DOI:

https://doi.org/10.31004/jkt.v4i3.16830

Keywords:

fagositosis, imunomodulator, kulit buah jeruk nipis, makrofag

Abstract

Penyakit menular merupakan sebuah kondisi patologis yang menjadi penyebab utama morbiditas dan mortalitas dunia, dimana diketahui angka tersebut akan terus meningkat dan berdampak pada penurunan angka harapan hidup seseorang, oleh karena itu perlu adanya upaya pencegahan peningkatan angka morbiditas maupun mortalitas penyakit ini. Kulit buah jeruk nipis (Citrus aurantifolia) diketahui mengandung flavonoid sebagai senyawa metabolit sekunder yang berpotensi dalam meningkatkan aktivitas sistem kekebalan dengan mempengaruhi kerja imunitas tubuh dalam mengeleminasi patogen penyebab penyakit. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui potensi ekstrak kulit buah jeruk nipis yang dibagi atas beberapa variasi konsentrasi yaitu 0,1; 1, 10, 100, dan 1000 ppm. Penentuan adanya efek farmakologis ekstrak sebagai imunomodulator yaitu dengan melalui perhitungan aktivitas dan kapasitas fagositosis sel makrofag tikus secara in vitro dengan menggunakan Staphylococcus aureus sebagai antigen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak kulit buah jeruk nipis memiliki potensi sebagai imunostimulan, dimana setiap konsentrasi ekstrak dapat meningkatkan nilai aktivitas dan kapasitas fagositosis sel makrofag. Ekstrak kulit buah jeruk nipis pada konsentrasi 1000 ppm memiliki efek imunostimulan yang paling baik dan berbeda secara signifikan dibandingkan dengan kelompok kontrol negatif Phosphate Buffered Saline (PBS) (p>0,05) dengan nilai aktivitas dan kapasitas fagositosis berturut-turut sebesar 90,67% dan 4,31 serta tidak berbeda secara signifikan terhadap kontrol positif dengan konsentrasi 1000 ppm (p<0,05).

References

Aldi, Y., Y. Rasyadi, dan D. Handayani. 2014. Aktivitas Imunomodulator dari Ekstrak Etanol Meniran (Phyllanthus niruri Linn.) terhadap Ayam Broiler. Jurnal Sains Farmasi & Klinis. 1(1), pp. 20-26.

ASEAN BioDiaspora Virtual Center. 2022. COVID-19, Monkerpox, and Other Infectious Diseases: Situational Report in the ASEAN+3 Region. ABVC. 403.

Bahi, M., C. Jacob, dan K. Khairan. 2016. Efek Sitotoksik Haarlem Oil Terhadap HL-60 Cell Line dan Steinernema feltiae. Jurnal Kedokteran Hewan. 10(2):109-114.

Bratawijaya, K.G., dan Rengganis. 2014. Imunologi Dasar. Jakarta: Badan Penerbit Fakultas Ilmu Kedokteran Universitas Indonesia.

Gray, A., dan F. Sharara. 2022. Global and Regional Sepsis and Infectious Syndrome Mortality in 2019: A Systematic Analysis. The Lancet Global Health. 10(1), pp. 2.

Haeria, N. Tahar, dan N.H. Ramadhani. 2017. Uji Efektivitas Imunomodulator Ekstrak Etanol Korteks Kayu Jawa (Lannea coromandelica Hout. Merr.) terhadap Aktivitas dan kapasitas Fagositosis Makrofag pada Mencit (Mus musculus) Jantan. JF FIK UINAM. 5(4), pp. 294-302.

Ikuta, K. S., dkk. 2022. Global Mortality Associated with 33 Bacterial Pathogens in 2019: A Systematic Analysis for The Global Burden of Disease Study 2019. The Lancet. 400 (10369), pp. 2221-2248.

Istini, dan B. Santoso. 2018. Pengaruh Penambahan Serum dan lama Waktu Inkubasi Lateks terhadap Aktivitas Fagositosis Makrofag Tikus Sprague Dawley (SD) dalam Menunjang Kegiatan Penelitian. Indonesian Journal of Laboratory. 1(1), pp. 16-22.

Jensch-junior, B.E., N. Pressinotil, J.C.S. Borges, dan C.D. Silva. 2006. Characterization of Macrophage Phagocytosis of the Tropical Fish Prochilodus srofa. Aquaculture. 251’ pp. 509-515.

Kementerian Kesehatan. 2019. Buku Pedoman Manajemen Penyakit Tidak Menular. Jakarta: Direktorat Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tidak Menular.

Markossian, S., dkk. 2004. The Assay Guidance Manual. Bethesda (MD): Eli Lily & Company and the National Center for Advancing Translational Sciences.

Marusin, S., dan Chairul. 2012. Efek Ekstrak Air dan Alkohol pada Siwak (Salvadora persica L.) terhadap Peningkatan Aktivitas dan Kapasitas Fagositosis Sel Makrofag. Media Litbang Kesehatan. 22(1); pp. 38-44.

Musdalifah. 2016. Uji Efektivitas Ekstrak Kulit Buah Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) sebagai Insektisida Hayati terhadap Nyamuk Aedes aegypti. Skripsi. Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Alauddin Makassar, Makassar.

Pallavi, M., C.K. Ramesh, V. Krishna, S. Parveen, dan N.L. Swamy. 2017. Quantitative Phhytochemical Analysis and Antioxidant Activities of Some Citrus Fruits of South India. Asian Journal of Pharmaceutical and Clinical Research. 10(12), pp. 198-205.

Ramadhan, A.T.K. 2018. Uji Aktivitas Ekstrak Lemon (Citrus limon) sebagai Imunomodulator pada Sistem Imunitas Mencit Model Balb/C. Skripsi. FMIPA UB, Malang.

Sa’adah, N.N., A.M. Indiani, A.P.D. Nurhayati, dan N.M. Ashuri. 2020. Bioprospecting of Parijoto Fruit Extract (Medinilla speciosa) as Antioxidant and Immunostimulant: Phagocytosis Activity of Macrophage Cells. AIP Conference Proceedings. 2260.

Saini, R.K., A. Ranjit, K. Sharma, et al. 2022. Bioactive Compounds of Citrus Fruits: A Review of Composition and Health Benefits of Carotenoids, Flavonoids, Limonoids, and Terpenes. Antioxidants. 11(2), pp. 1-27.

Sugiyono. 2010. Statistika untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Susilo J., A.R. Erwiyani, dan N, Awwalia. Aktivitas Imunomodulator Ekstrak Etanol Daun Jamblang (Syzgium cumini (L) Skeel) Terhadap Respon Imun Non Spesifik pada Mencit Jantan Galur Balb/c. Skripsi. STIKES Ngudi Waluyo Ungaran.

Wahyuni, M.I. Yusuf, F. Malik, A.F. Lubis, A. Indalifiany, dan I. Sahidin. 2019. Efek Imunomodulator Ekstrak Etanol Spons Melophlus sarasinorum terhadap Aktivitas Fagositosis Sel Makrofag pada Mencit Jantan Balb/C. Galenika Journal of Pharmacy. 5(2), pp. 147-157.

Widiyanto, A. 2013. Statistika Terapan: Konsep dan Aplikasi dalam Penelitian Bidang Pendidikan, Psikologi dan Ilmu Sosial Lainnya. Jakarta: PT Alex Media Komputindo.

Yu, J.C., H. Khodadadi, A. Malik, dkk. 2018. Innate Immunity of Neonates and Infants. Frontiers in Immunology. 9(1759), pp. 1-12.

Downloads

Published

2023-09-26