GAMBARAN PENGETAHUAN SISWI TENTANG SINDROM PRAMENSTRUASI DI SMA NEGERI 2 BANGKINANG

Authors

  • Elvira Harmia Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Nia Aprilla Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

DOI:

https://doi.org/10.31004/jiik.v2i1.23804

Keywords:

Pengetahuan; Sindrom Pramenstruasi

Abstract

Penerapan pemenuhan informasi seputar kesehatan reproduksi remaja belum sepenuhnya diperoleh, hal ini dapat dilihat dari masih rendahnya pengetahuan remaja tentang kesehatan reproduksi. Tujuan penelitian mengetahui pengetahuan siswi tentang sindrom pramenstruasi di SMA Negeri 2 Bangkinang tahun 2023. Sindrom pramenstruasi merupakan gejala-gejala yang dirasakan oleh seorang wanita pada satu atau dua minggu menjelang datangnya siklus menstruasi. Jenis penelitian yang digunakan adalahdeskriptif kuantitatif. Populasi terdiri dari 616 responden, dengan pengambilan rumus slovin di dapatkan sampel sebanyak 243 responden. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah systematic random sampling, dalam pengumpulan data menggunakan lembar checklist dan kuisioner sebagai alat ukur. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengetahuan siswi tentang sindrom pramenstruasi di SMA Negeri 2 Bangkinang tahun 2023 adalah termasuk kategori kurang yaitu 179 responden (73,3%). Disarankan bagi tenaga kesehatan untuk meningkatkan kegiatan edukasi terhadap siswi terutama yang berhubungan dengan masalah reproduksi termasuk sindrom pramenstruasi.

References

Ali, M, dkk (2014). Psikologi Remaja Perkembangan Peserta Didik. Jakarta : Bumi

Aksara

Aulia (2014). Serangan Penyakit-Penyakit Wanita Yang Terjadi Pada Wanita. Jakarta :

DMP Book Store

Candra, A (2023). Hubungan Pengetahuan PMS Dengan Tingkat Kecamasan Pada

Remaja. Jurnal Media Gizi Kesmas. Vol 12. No.1

Habibah, F. (2016). Hubungan Pengetahuan Tentang PMS (Premenstrual Syndrome)

Dengan Perilaku Koping Dalam Mengatasi Kecemasan Saat PMS Di SMPN 1

Kasihan Bantul Yogyakarta. Fakultas Kedokteran Dan Ilmu Kesehatan

Universitas Muhammadiyah, Yogyakarta

Italia, (2021). Studi Literatur Analisis Penanganan Premestrual Syndrome pada

Remaja Putri. Jurnal Keperawatan Merdeka. Vol 1. No.2

Kartika.E (2020) Hubungan Asupan Gizi Dengan Kejadian Premenstrual Syndrom.

Jurnal Ilmu Kesehatan Masyarakat. Vol. 2. No. 3

Kurniawan, A. (2014). Hubungan Antara Pengetahuan Siswa Tentang PMS Dengan

kejadian PMS. Cakrawala Galuh. Vol 6. No. 2

Rodiani.(2016). Hubungan Premenstrual Syndrome Terhadap Faktor Psikologis dan

Pengetahuan Remaja. Medical Jurnal. Vol. 5. No.1

Saryono (2020). Sindrom Pramenstruasi. Jakarta : Medical Book

Soetjhiningsih.(2014). Tumbuh Kembang Remaja Dan Permasalahannya. Jakarta: EGC

Yunitasari, E. (2023). Hubungan Pengetahuan dan Stres Dengan Kejadian

Premenstrual. Jurnal Wacana Kesehatan, Vol. 8 No. 2, 67-74

Downloads

Published

2023-12-20