Pengaruh Garbage Classification Game Terhadap Peningkatan Pengetahuan Anak Kelas 4-5 SD Swasta 016 LPM Rantau Panjang Desa Salo Kecamatan Salo

Authors

  • Yura Chaniago Putri Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Ade Dita Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai
  • Syafriani Syafriani Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Keywords:

peningkatan pengetahuan, garbage classification game

Abstract

Pengetahuan ialah hasil dari terjadinya pengindraan terhadap obyek tertentu pada hal-hal tertentu oleh seseorang. Pengindraan terjadi melalui panca indra manusia, yaitu pengelihatan, pendengaran, penciuman, dan raba. Pengetahuan merupakan semua ide dan gagasan yang dimiliki manusia tentang isi dunia termasuk manusia dan kehidupannya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Pengaruh Garbage Classification game terhadap Peningkatan Pengetahuan Anak Kelas 4-5 SD Swasta 016 LPM Rantau Panjang Desa Salo Kecamatan Salo. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen design dengan pendekatan pretest dan postest. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 10-24 September 2022, populasi penelitian ini adalah seluruh anak kelas 4-5 di SD Swasta 016 LPM Rantau Panjang Desa Salo Kecamatan Salo jumlah populasi sebanyak 50 anak dan sampel sebanyak 15 anak teknik pengambilan sampel dengan random sampling. Tingkat pengetahuan sebelum diberikan perlakuan garbage classification game sebagian besar anak memiliki pengetahuan tidak baik sebanyak 10 orang (66,7%) dan yang berpengetahuan baik sebanyak 5 orang (33,3%). Setelah diberi perlakuan yang berpengetahuan tidak baik yaitu 3 orang (20,0%) dan yang tingkat pengetahuan baik menjadi 12 orang (80,0%). Nilai signifikansi 0,000 yang artinya ada pengaruh yang signifikan antara bermain garbage classification game terhadap peningkatan pengetahuan anak kelas 4-5 SD. Diharap  kepada anak-anak agar dapat memilah sampah dengan benar terlebih dahulu sebelum membuang ketempatnya agar lingkungan dapat terjaga.

Downloads

Published

2022-11-29

How to Cite

Putri, Y. C., Dita, A. ., & Syafriani, S. (2022). Pengaruh Garbage Classification Game Terhadap Peningkatan Pengetahuan Anak Kelas 4-5 SD Swasta 016 LPM Rantau Panjang Desa Salo Kecamatan Salo. Excellent Health Journal, 1(1), 35–38. Retrieved from http://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/excellent/article/view/10469