PENGARUH MODEL LATIHAN VARIASI TERHADAP KEMAMPUAN MENGGIRING BOLA MENGGUNAKAN KAKI BAGIAN LUAR PADA TIM FUTSAL SMAN 12 BATAM BERBASIS AUDIO VISUAL
DOI:
https://doi.org/10.31004/bola.v4i2.2722Abstract
Penelitian ini di latar belakangi kemampuan menggiring bola menggunakan kaki bagian luar pada tim futsal SMAN 12 Batam yang kurang baik, sehingga penulis menawarkan solusi untuk menggunakan metode latihan variasi berbasis audio visual yang di harapkan dapat meningkatkan kemampuan menggiring bola menggunakan kaki bagian luar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode eksperimen, menggunakan desain penelitian one group pret-test dan post–test dengan banyak sampel 20 pemain tim futsal SMAN 12 Batam. Variabel penelitian terdiri dari variabel bebas yaitu metode latihan variasi berbasis audio visual, dengan variabel terikat kemampuan menggiring bola kaki bagian luar. Analisis data dilakukan uji normalitas dan uji homogenitas dengan menggunakan bantuan aplikasi IBM SPSS 20 For Windows, dengan hasil semua data berdistribusi normal dan homogen. Adapun hasil penelitian dapat di simpulkan sebagai berikut: terdapat pengaruh latihan variasi berbasis audio visual terhadap kemampuan menggiring bola pada tim futsal SMAN 12 Batam, di mana sebelum di berikan perlakuan memiliki rata–rata 5,15 sedangkan setelah di berikan perlakuan memiliki rata–rata 9,20. Selain itu, penelitian ini memiliki persentase peningkatan sebesar 78,64%.References
Asmar Jaya. 2008. Futsal Gaya Hidup, Peraturan dan Tips-Tips Permainan. Yogyakarta: Pustaka Timur
Danny Mielke. (2007). “Dasar-dasar Sepakbolaâ€. Bandung: Pakar Raya.
Dkk. Sucipto (2000). Sepakbola. Jakarta Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah bagian Proyek Penataran Guru SLTP setara D- III.
Justinus Lhaksana. 2011. Taktik Dan Strategi Futsal Modern. Depok: Be Champion
Robert Koger. (2007). “Latihan Dasar Andal Sepakbola Remajaâ€. Klaten: Saka Mitra Kompetensi
Sahda Halim. 2009. 1 Hari Pintar Main Futsal. Yogyakarta: Media Presindo
R. Aulia Narti. 2007. Futsal. Bandung: PT Indahjaya Adi